Juru taktik PSS Sleman, Bertrand Crasson, mewaspadai kekuatan pemain asing Persis Solo jelang bersua di pekan ke-19 Liga 1 2023/2024. Terlebih Super Elja terancam berada di zona degradasi Liga 1 2023/2024.
PSS Sleman akan melakoni pertandingan tandang melawan Persis Solo yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Rabu (9/11/2023) dimulai pukul 19.00 WIB.
Pertandingan ini sangat menentukan bagi PSS Sleman agar terhindar dari jurang degradasi Liga 1 2023/2024. Super Elang Jawa sendiri saat ini berada di peringkat ke-14 klasemen dengan catatan tak pernah menang dalam sembilan pertandingan terakhir.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jelang menghadapi Persis Solo, Bertrand Crasson memuji Laskar Sambernyawa yang memiliki pemain yang bagus secara individu dan diperkuat banyak pemain asing.
"Seperti pada umumnya tim sepakbola Liga 1 di Indonesia, mereka memiliki para pemain asing yang sangat menjadikan pembeda bagi sebuah tim dengan bermain tiga bek. Melihat hal tersebut, kami harus bisa beradaptasi menghadapinya," kata Crasson, dalam sesi latihan di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Senin (8/11) sore.
Beberapa pemain asing Persis Solo di Liga 1 2023/2024 adalah Jaimerson Xavier, Favid Gonzalez, Fernando Rodriguez, Alexis Messidoro hingga Diego Bardanca. Berbanding dengan PSS yang mengandalkan Junathan Bustos hingga Anthony Pinthus.
Di sisi lain, Crasson juga menekankan kepada tim untuk meraih kemenangan melawan Persis Solo. Ia memastikan Super Elang Jawa siap di pertandingan kali ini dengan mengedepankan mental.
"Secara psikologis, para pemain harus memiliki mental juara sebagai proses meraih kemenangan. Itu yang membuat kami optimis meraih kemenangan dari mereka," ujar Crasson.
(aku/ams)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
Cerita Warga Jogja Korban TPPO di Kamboja, Dipaksa Tipu WNI Rp 300 Juta/Bulan
Direktur Mie Gacoan Bali Ditetapkan Tersangka, Begini Penjelasan Polisi