- Fakta-fakta Ular Pelangi 1. Klasifikasi Ilmiah Ular Pelangi 2. Ular Pelangi dan Rainbow Snake itu Beda 3. Habitat dan Negara Asal Ular Pelangi 4. Karakteristik Fisik Ular Pelangi 5. Ular Pelangi Punya Bisa atau Tidak? 6. Apakah Ular Pelangi Jinak dan Mudah Dirawat? 7. Ular Pelangi Punya 2 Paru-paru 8. Ular Pelangi Senang Mengubur Dirinya Sendiri 9. Makanan dan Waktu Berburu Ular Pelangi
Punya warna unik dan memesona, ular pelangi banyak digandrungi para pecinta reptil di seluruh dunia. Kabarnya, selain punya warna indah, ular ini juga jinak dan tidak berbisa. Benarkah? Cek fakta-fakta ular pelangi berikut ini!
Sebelum membahas lebih dalam terkait ular pelangi, detikers harus tahu bahwasanya ada ribuan jenis ular di dunia ini. Dikutip dari laman World Animal Protection, data terakhir menunjukkan ada 4.038 jenis ular yang tersebar di Bumi.
Jumlahnya yang begitu banyak menjadikan ular sebagai grup dengan spesies paling berlimpah kedua setelah kadal. Ular digolongkan ke dalam 30 famili yang berbeda dan sejumlah subfamili. Adapun ular pelangi, sebagaimana informasi dalam situs Global Biodiversity Information Facility (GBIF), termasuk famili Xenopeltidae.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dikutip dari Ecology Asia, dalam famili Xenopeltidae ini, hanya terdapat dua jenis ular saja, yaitu ular pelangi (sunbeam snake) dan ular hainan sunbeam. Ingin tahu lebih lanjut tentang hewan eksotis ini? Simak fakta-faktanya berikut ini, yuk!
Fakta-fakta Ular Pelangi
1. Klasifikasi Ilmiah Ular Pelangi
Agar detikers mudah membedakannya dengan jenis ular lain, nama ilmiah binatang melata satu ini harus diketahui terlebih dahulu. Masih mengutip GBIF, klasifikasi ilmiah ular pelangi adalah:
- Kingdom: Animalia
- Phylum: Chordata
- Class: Squamata
- Family: Xenopeltidae
- Genus: Xenopeltis
- Species: Xenopeltis unicolor
- Adapun untuk saudaranya, yakni hainan sunbeam snake, klasifikasinya adalah:
- Kingdom: Animalia
- Phylum: Chordata
- Class: Squamata
- Family: Xenopeltidae
- Genus: Xenopeltis
- Species: Xenopeltis hainanensis
2. Ular Pelangi dan Rainbow Snake itu Beda
Sekilas, jika kita ingin mencari informasi mengenai ular pelangi dari situs luar negeri, tentu yang terpikirkan adalah nama 'Rainbow snake', bukan? Faktanya, ular pelangi yang dimaksud masyarakat Indonesia punya sebutan sunbeam snake dalam bahasa Inggris. Nama ilmiahnya adalah Xenopeltis unicolor.
Sementara itu, disadur dari Savannah River Ecology Laboratory, University of Georgia, rainbow snake punya nama ilmiah Farancia erytrogramma. Ular ini juga biasa dikenal dengan sebutan eel moccasins atau 'belut moccasin' karena kesukaannya untuk mengonsumsi belut.
3. Habitat dan Negara Asal Ular Pelangi
Menurut informasi dari laman How Stuff Works, ular pelangi berasal dari kawasan Asia Tenggara. Ular ini mendiami berbagai macam tipe habitat, mulai dari area pertanian, tepi sungai dan pantai, hingga hutan belantara. Lingkungan yang lembap dan basah dengan banyak tempat bersembunyi adalah favoritnya.
Berbicara tentang jangkauan geografisnya, sunbeam snake tinggal di Thailand, Malaysia, Vietnam, dan sebagian wilayah Indonesia. Sementara itu, saudara satu familinya, ular sunbeam hainan, ditemukan di wilayah Hainan, China.
4. Karakteristik Fisik Ular Pelangi
Ular pelangi dewasa punya panjang kira-kira 3-3,5 kaki (sekitar 1 meter). Tubuhnya tampak ramping dengan berat hanya dua pon saja saat dewasa. Sisiknya berwarna abu-abu gelap berkilau, hitam, atau cokelat tua.
Sisik-sisik ini dilapisi semacam lembaran holografik yang berkilau. Akibatnya, ketika cahaya mengenainya, sisiknya akan terlihat seperti pelangi. Biasanya warna-warna pelangi dapat terlihat kala ular ini terkena sinar matahari. Namun, ada kemungkinan warna ungu dan oranye sulit dilihat.
5. Ular Pelangi Punya Bisa atau Tidak?
Apakah ular dengan sisik cantik ini punya bisa alias racun? Dikutip dari Thailand Snakes, ia diketahui tidak punya bisa sama sekali. Oleh karena itu, hewan melata satu ini tidaklah berbahaya bagi manusia.
6. Apakah Ular Pelangi Jinak dan Mudah Dirawat?
Dilihat dari AZ Animals, sunbeam snake sangatlah jinak terhadap manusia. Maka, tidak heran jika ular yang satu ini jadi favorit para pecinta reptil.
Sayangnya, ular ini bukanlah hewan peliharaan yang cocok untuk pemula. Hal ini disebabkan karena sikap hati-hati dan pemilih ular pelangi terhadap makanannya. Di samping itu, habitat yang sesuai juga diperlukan, yakni wilayah kelembapan tinggi.
Namun, bila semua kebutuhannya terpenuhi, ular pelangi bisa hidup dengan umur panjang, mencapai sepuluh tahun atau bahkan lebih. Harganya sendiri berkisar di angka 70 hingga 100 dolar. Dalam rupiah, kira-kira 1 hingga 1,5 juta.
7. Ular Pelangi Punya 2 Paru-paru
Sekilas, hal ini tampak biasa saja dan tidak mengejutkan. Faktanya, dua paru-paru yang dipunyai ular pelangi menjadikannya unik. Sebab, kebanyakan jenis ular hanya punya 1 paru-paru yang berfungsi, hal ini sebagaimana penjelasan dari laman American Lung Association.
Kenapa banyak ular hanya punya satu paru-paru saja? Dikutip dari laman resmi Universiteit Leiden, kemungkinannya, kondisi ini diakibatkan tipisnya tubuh ular sehingga ruang yang tersisa hanya cukup untuk satu paru-paru.
Ketidakcukupan ruang ini kemudian menyebabkan banyak spesies ular hanya memiliki 1 paru-paru yang berfungsi. Adapun paru-paru satunya lagi, tidak berkembang sama sekali atau perkembangannya begitu lambat dan terhenti.
8. Ular Pelangi Senang Mengubur Dirinya Sendiri
Fakta menarik lainnya dari ular pelangi adalah mereka senang mengubur diri sendiri di tanah ataupun lumpur. Diringkas dari Australian Geographic, perilaku unik ini cenderung mengubur diri untuk kemudian bersembunyi sepanjang hari.
Berbeda dengan ular lain yang menggerakkan kepalanya ke atas dan bawah untuk menggali, ular pelangi akan menggoyangkan kepalanya ke samping kanan dan kiri saat menggali tanah. Menarik, bukan?
9. Makanan dan Waktu Berburu Ular Pelangi
Dikutip dari Britannica, ular pelangi memangsa banyak jenis hewan buruan, seperti ular lain, katak, kadal, burung, dan mamalia kecil. Berhubung ia termasuk hewan nokturnal, ular pelangi akan berburu makanannya saat malam hari.
Nah, itulah 9 fakta ular pelangi yang menarik dan memesona. Semoga bisa menambah wawasan detikers, ya!
(par/afn)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
PDIP Jogja Bikin Aksi Saweran Koin Bela Hasto Kristiyanto
Direktur Mie Gacoan Bali Ditetapkan Tersangka, Begini Penjelasan Polisi