Bocoran Pelatih Baru PSS: Dari Amerika Latin-Belum Pernah Latih Tim Indonesia

Bocoran Pelatih Baru PSS: Dari Amerika Latin-Belum Pernah Latih Tim Indonesia

Serly Putri Jumbadi - detikJogja
Kamis, 10 Okt 2024 18:42 WIB
Manajer PSS Sleman, Leonard Tupamahu di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Kamis (10/10/2024).
Manajer PSS Sleman, Leonard Tupamahu di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Kamis (10/10/2024). Foto: Serly Putri Jumbadi/detikJogja
Sleman -

PSS Sleman segera meresmikan pelatih baru pengganti Wagner Lopes jelang berkompetisi di Liga 1 2024/2025. Pelatih baru tim Super Elang Jawa berasal dari Amerika Latin dan perdana tampil di Liga Indonesia.

"Pelatihnya asing dan belum pernah di Liga Indonesia. Pelatihnya dari Amerika Selatan atau Amerika Latin," ujar Manajer PSS Sleman Leonard Tupamahu saat ditemui di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Kamis (10/10/2024).

Leo menambahkan, calon pelatih baru PSS Sleman tersebut memiliki pengalaman melatih di beberapa klub Asia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dia pernah melatih di Asia, belum pernah di Asia Tenggara. Dia pernah melatih di salah satu tim di Asia Tengah," jelas pria berusia 41 tahun itu.

Lebih lanjut, mantan bek PSS itu membeberkan bahwa cukup sulit mencari pelatih yang sesuai dengan kebutuhan tim.

ADVERTISEMENT

Oleh sebab itu, manajemen memutuskan kembali memilih pelatih yang belum pernah melatih di Indonesia dengan berbagai pertimbangan.

"Banyak sekali yang jadi faktor pertimbangan dari manajemen. Yang pasti nggak gampang juga cari pelatih untuk saat ini. Kita inginnya juga yang sudah berpengalaman di Indonesia. Tapi di dalam proses pencariannya itu nggak gampang mencari pelatih yang udah lama di sini dan cocok," jelas Leo.

"Waktu proses mencarinya juga nggak gampang. Kemarin juga ada yang alot (negosiasi) pelatih yang sudah pernah di sini (Indonesia), punya pengalaman dan prestasi bagus tapi negosiasinya alot," kata dia.

Sebelumnya, manajemen PSS Sleman memutuskan melepas Wagner Lopes dari jabatan pelatih kepala. Manajemen akan menunjuk nakhoda baru Super Elja.

Direktur Utama PSS Sleman, Gusti Randa, mengatakan pihak manajemen menunjuk pelatih baru usai mengevaluasi Wagner dengan melihat hasil tujuh laga yang dijalani di awal musim Liga 1 2024/2025.

"Kami sudah memutuskan untuk menunjuk pelatih kepala yang baru. Alasannya, manajemen ingin hasil yang lebih maksimal terutama melihat performa tim di beberapa pertandingan di awal musim," ujar Gusti dalam keterangan resmi yang diterima detikJogja, Kamis (10/10/2024).

Gusti menjelaskan, Wagner dialihtugaskan lantaran tak memenuhi target dari manajemen PSS di awal musim ini.

"Kami tahu coach Lopes sangat berjuang untuk membentuk tim PSS musim ini menjadi lebih baik. Namun kita tahu hasil yang didapatkan tidak sesuai harapan kita," kata dia.




(apu/ahr)

Hide Ads