Sosok Emak-emak Penjual Sarung di Lombok Viral Jago Bahasa Prancis-Italia

Regional

Sosok Emak-emak Penjual Sarung di Lombok Viral Jago Bahasa Prancis-Italia

Tim detikBali - detikJogja
Selasa, 02 Jan 2024 12:48 WIB
Penjual sarung di Lombok yang viral lantaran menggunakan 3 bahasa. (Tangkapan layar)
Foto: Penjual sarung di Lombok yang viral cas cis cus bahasa Inggris hingga Italia (Tangkapan layar)
Jogja -

Sosok emak-emak penjual sarung di Lombok viral karena jago berbahasa asing dan bikin takjub bule Australia. Emak-emak penjual sarung itu ternyata bernama Baiq Mahnep (32). Seperti apa sosoknya?

Dilansir detikBali, Selasa (2/1/2024), video viral itu berdurasi 2 menit 8 detik dan diunggah salah satu akun TikTok @voluptuous_chichenlegs. Saat dilihat pada Senin (1/1), video itu sudah ditonton 5,7 juta kali dan mendapat 457,5 ribu komentar.

Dalam video viral itu tampak pria bule Australia beberapa kali menolak tawaran sarung dari Baiq. Mulanya Baiq menawarkan kain dengan bahasa Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bule itu lalu menjawab dengan bahasa Inggris dan menyebut dirinya tak mengerti dengan bahasa yang digunakan Baiq. Baiq pun tak menyerah dia lalu kembali menawarkan sarung berwarna hijau dalam bahasa Inggris. Namun, bule itu kemudian menolak dengan menggunakan bahasa Italia.

Baiq pun kembali menjawab dengan menawarkan sarung dalam bahasa Italia. Bule itu tersenyum sembari geleng-geleng kepala. Dia lalu menolak sarung tersebut menggunakan bahasa Prancis. Namun, Baiq pun kembali menjawab dengan bahasa Prancis yang membuat bule itu tertawa.

ADVERTISEMENT

Cerita di Balik Video Viral

Baiq menuturkan pria bule dalam video itu bernama Brian, seorang dosen olahraga asal Australia. Kala itu, Brian datang sendirian ke Pantai Tanjung Aan dengan tujuan membeli sarung di pedagang asongan.

"Dia bilang dia nggak pernah ketemu penjual asongan seperti saya. Dia bilang saya sopan. Saya tidak tanya namanya langsung tapi saya sambut dengan mengatakan 'welcome to Tanjung Aan Beach Lombok' begitu," tutur Baiq kepada detikBali, Senin (1/1).

Baiq mengatakan video itu diambil pada Jumat (29/12/2023). Dia menerangkan Brian sudah meminta izin untuk merekam percakapan tersebut. Baiq pun menyebut Brian itu heran dengan kemampuannya cas cis cus bahasa Inggris, Italia, dan Prancis.

"Dia bilang tidak pernah ketemu orang seperti saya. Dia bilang banyak yang jualan, tapi pedagang lain tidak bisa seperti saya dia bilang," imbuhnya.

Baiq pun tak menyangka video yang diunggah bule Australia itu viral di TikTok. Dia kaget karena banyak bule yang datang dan mengaku mengenalnya lewat video viral tersebut.

"Sekarang saya banyak dicari sama bule. Jadi saya heran kan. Teman-teman saya bilang kok banyak bule yang cari Sandy ya sekarang," kata Baiq.

Jago 8 Bahasa

Baiq ternyata tak hanya mampu berkomunikasi dengan bahasa Inggris, Italia, dan Prancis. Dia ternyata lulusan Institut Keguruan Ilmu Pendidikan (IKIP) Mataram) sekarang Universitas Pendidikan Mataram jurusan Bahasa Inggris. Dia mengaku bisa delapan bahasa.

"Saya bisa pakai bahasa Inggris, Jerman, Prancis, Italia, Spanyol, Belanda, Rusia, sama Jepang. Tapi kalau bahasa Jepang tidak terlalu bisa karena itu sulit belajarnya," ujar wanita yang dijuluki Sandy Beach ini.

Dari total delapan bahasa asing itu, Baiq pun mengaku lebih fasih berbahasa Inggris dan Italia. Uniknya, semua itu dia pelajari secara autodidak karena sering berinteraksi dengan wisatawan asing di Kuta Mandalika.

"Selain bahasa Inggris dan Italia, saya cuma bisa sedikit-sedikit. Yang penting bisa menawarkan dagangan ke bule," ujar perempuan yang sudah menjadi pedagang asongan di Tanjung Aan sejak 1999 itu.




(ams/rih)

Hide Ads