Deretan Ayat yang Mencatat Jenis Rezeki, Ada Rezeki yang Telah Dijamin

Deretan Ayat yang Mencatat Jenis Rezeki, Ada Rezeki yang Telah Dijamin

Devi Setya - detikHikmah
Sabtu, 05 Okt 2024 08:00 WIB
Deretan Ayat yang Mencatat Jenis Rezeki, Ada Rezeki yang Telah Dijamin
Al-Qur'a menjelaskan tentang rezeki Foto: Getty Images/iStockphoto/Fatanfilm
Jakarta -

Allah SWT telah mengatur rezeki setiap makhluk ciptaan-Nya. Jenis rezeki pun telah dijelaskan dalam Al-Qur'an.

Rezeki adalah nikmat dan karunia yang diberikan Allah SWT. Rezeki bisa berupa sesuatu yang tampak dan juga yang tersembunyi. Rezeki juga bisa datang saat hidup di dunia ataupun yang diberikan nanti di akhirat.

Mengutip buku Shalat-shalat Sunah Penarik Rezeki karya Ustaz Mahmud Asy-Syafrowi dijelaskan bahwa rezeki bisa berupa sesuatu yang tampak misalnya uang, perhiasan, kesehatan atau rezeki yang tidak tampak misalnya terhindari dari bencana.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Allah Maka Kuasa atas segalanya, termasuk soal urusan rezeki bagi hamba-Nya. Besar kecilnya rezeki, tergantung pada usaha yang dilakukan dan atas kehendak Allah SWT. Dalam surat Ar Rum ayat 37, Allah SWT berfirman,

أَوَلَمْ يَرَوْا۟ أَنَّ ٱللَّهَ يَبْسُطُ ٱلرِّزْقَ لِمَن يَشَآءُ وَيَقْدِرُ ۚ إِنَّ فِى ذَٰلِكَ لَءَايَٰتٍ لِّقَوْمٍ يُؤْمِنُونَ

ADVERTISEMENT

Artinya: Dan apakah mereka tidak memperhatikan bahwa Sesungguhnya Allah melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya dan Dia (pula) yang menyempitkan (rezeki itu). Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi kaum yang beriman.

Tidak semua yang kita minta akan diberikan karena bisa saja itu adalah cara Allah SWT melindungi. Dalam hadits, Rasulullah SAW bersabda, "Sungguh seseorang meminta suatu hajat, kemudian Allah menghalangi dari hajat permintaannya itu karena itulah yang terbaik baginya." (HR Thabrani)

Ayat tentang Rezeki

Al-Qur'an mencatat beberapa ayat yang menjelaskan tentang rezeki. Ada rezeki yang telah terjamin, rezeki karena bersyukur hingga rezeki karena beriman.

1. Surat Ibrahim Ayat 34

Ayat ini menjelaskan rezeki yang telah dijamin. Allah SWT memberikan segala kebutuhan yang diperlukan dalam bentuk rezeki.


وَءَاتَىٰكُم مِّن كُلِّ مَا سَأَلْتُمُوهُ ۚ وَإِن تَعُدُّوا۟ نِعْمَتَ ٱللَّهِ لَا تُحْصُوهَآ ۗ إِنَّ ٱلْإِنسَٰنَ لَظَلُومٌ كَفَّارٌ

Arab-Latin: Wa ātākum ming kulli mā sa`altumụh, wa in ta'uddụ ni'matallāhi lā tuḥṣụhā, innal-insāna laẓalụmung kaffār

Artinya: Dan Dia telah memberikan kepadamu (keperluanmu) dan segala apa yang kamu mohonkan kepadanya. Dan jika kamu menghitung nikmat Allah, tidaklah dapat kamu menghinggakannya. Sesungguhnya manusia itu, sangat zalim dan sangat mengingkari (nikmat Allah).

2. Surat Ibrahim Ayat 7

Seorang yang senantiasa bersyukur akan terus mendapatkan nikmat dan rezeki dari Allah SWT. Hal ini dijelaskan melalui surat Ibrahim ayat 7,

وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِن شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ ۖ وَلَئِن كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِى لَشَدِيدٌ

Arab-Latin: Wa iż ta`ażżana rabbukum la`in syakartum la`azīdannakum wa la`ing kafartum inna 'ażābī lasyadīd

Artinya: Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih".

3. Surat Hud Ayat 6

Allah SWT telah menjamin rezeki setiap makhluk ciptaa-Nya. Janganka manusia, bahkan hewan melata-pun telah terjamin rezekinya.

۞ وَمَا مِن دَآبَّةٍ فِى ٱلْأَرْضِ إِلَّا عَلَى ٱللَّهِ رِزْقُهَا وَيَعْلَمُ مُسْتَقَرَّهَا وَمُسْتَوْدَعَهَا ۚ كُلٌّ فِى كِتَٰبٍ مُّبِينٍ

Arab-Latin: Wa mā min dābbatin fil-arḍi illā 'alallāhi rizquhā wa ya'lamu mustaqarrahā wa mustauda'ahā, kullun fī kitābim mubīn

Artinya: Dan tidak ada suatu binatang melata pun di bumi melainkan Allah-lah yang memberi rezekinya, dan Dia mengetahui tempat berdiam binatang itu dan tempat penyimpanannya. Semuanya tertulis dalam Kitab yang nyata (Lauh mahfuzh).

4. Surat An Najm Ayat 39-41

Setiap usaha pasti membuahkan hasil. Hal ini sebagaimana janji Allah SWT yang termaktub dalam surat An Najm ayat 39-41.

وَأَن لَّيْسَ لِلْإِنسَٰنِ إِلَّا مَا سَعَىٰ

Arab-Latin: wa al laisa lil-insāni illā mā sa'ā

Artinya: dan bahwasanya seorang manusia tiada memperoleh selain apa yang telah diusahakannya,

وَأَنَّ سَعْيَهُۥ سَوْفَ يُرَىٰ

Arab-Latin: wa anna sa'yahụ saufa yurā

Artinya: dan bahwasanya usaha itu kelak akan diperlihatkan (kepadanya).

ثُمَّ يُجْزَىٰهُ ٱلْجَزَآءَ ٱلْأَوْفَىٰ

Arab-Latin: ṡumma yujzāhul-jazā`al-aufā

Artinya: Kemudian akan diberi balasan kepadanya dengan balasan yang paling sempurna.

5. Surat Nuh Ayat 10-12

Manusia adalah tempatnya salah, untuk itu Allah SWT memerintahkan agar senantiasa memohon ampun. Setiap permohonan ampunan merupakan undangan bagi nikmat Allah SWT.

فَقُلْتُ ٱسْتَغْفِرُوا۟ رَبَّكُمْ إِنَّهُۥ كَانَ غَفَّارًا

Arab-Latin: Fa qultustagfirụ rabbakum innahụ kāna gaffārā

Artinya: Maka aku katakan kepada mereka: 'Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, -sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun-,

يُرْسِلِ ٱلسَّمَآءَ عَلَيْكُم مِّدْرَارًا

Arab-Latin: Yursilis-samā`a 'alaikum midrārā

Artinya: Niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat,

وَيُمْدِدْكُم بِأَمْوَٰلٍ وَبَنِينَ وَيَجْعَل لَّكُمْ جَنَّٰتٍ وَيَجْعَل لَّكُمْ أَنْهَٰرًا

Arab-Latin: Wa yumdidkum bi`amwāliw wa banīna wa yaj'al lakum jannātiw wa yaj'al lakum an-hārā

Artinya: Dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.

6. Surat At Talaq Ayat 3

Ayat ini menegaskan bahwa Allah SWT bisa memberikan rezeki dari arah yang tiada disangka-sangka. Rezeki ini merupakan nikmat bagi hamba-Nya yang bertawakal.

وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ ۚ وَمَن يَتَوَكَّلْ عَلَى ٱللَّهِ فَهُوَ حَسْبُهُۥٓ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ بَٰلِغُ أَمْرِهِۦ ۚ قَدْ جَعَلَ ٱللَّهُ لِكُلِّ شَىْءٍ قَدْرًا

Arab-Latin: Wa yarzuq-hu min ḥaiṡu lā yaḥtasib, wa may yatawakkal 'alallāhi fa huwa ḥasbuh, innallāha bāligu amrih, qad ja'alallāhu likulli syai`ing qadrā

Artinya: Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barangsiapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang (dikehendaki)Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu.

7. Surat Al Mulk Ayat 21

أَمَّنْ هَٰذَا ٱلَّذِى يَرْزُقُكُمْ إِنْ أَمْسَكَ رِزْقَهُۥ ۚ بَل لَّجُّوا۟ فِى عُتُوٍّ وَنُفُورٍ

Arab-Latin: Am man hāżallażī yarzuqukum in amsaka rizqah, bal lajjụ fī 'utuwwiw wa nufụr

Artinya: Atau siapakah dia yang memberi kamu rezeki jika Allah menahan rezeki-Nya? Sebenarnya mereka terus menerus dalam kesombongan dan menjauhkan diri?

8. Surat Al Jumuah Ayat 10

Ayat ini memuat perintah Allah SWT bagi manusia untuk berusaha menjemput rezeki.

فَإِذَا قُضِيَتِ ٱلصَّلَوٰةُ فَٱنتَشِرُوا۟ فِى ٱلْأَرْضِ وَٱبْتَغُوا۟ مِن فَضْلِ ٱللَّهِ وَٱذْكُرُوا۟ ٱللَّهَ كَثِيرًا لَّعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ

Arab-Latin: Fa iżā quḍiyatiṣ-ṣalātu fantasyirụ fil-arḍi wabtagụ min faḍlillāhi ważkurullāha kaṡīral la'allakum tufliḥụn

Artinya: Apabila telah ditunaikan salat, maka bertebaranlah kamu di muka bumi; dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung.

9. Surat Al Ankabut Ayat 62

ٱللَّهُ يَبْسُطُ ٱلرِّزْقَ لِمَن يَشَآءُ مِنْ عِبَادِهِۦ وَيَقْدِرُ لَهُۥٓ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ بِكُلِّ شَىْءٍ عَلِيمٌ

Arab-Latin: Allāhu yabsuṭur-rizqa limay yasyā`u min 'ibādihī wa yaqdiru lah, innallāha bikulli syai`in 'alīm

Artinya: Allah melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya di antara hamba-hamba-Nya dan Dia (pula) yang menyempitkan baginya. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.

10. Surat Al-Baqarah Ayat 172

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ كُلُوا۟ مِن طَيِّبَٰتِ مَا رَزَقْنَٰكُمْ وَٱشْكُرُوا۟ لِلَّهِ إِن كُنتُمْ إِيَّاهُ تَعْبُدُونَ

Arab-Latin: Yā ayyuhallażīna āmanụ kulụ min ṭayyibāti mā razaqnākum wasykurụ lillāhi ing kuntum iyyāhu ta'budụn

Artinya: Hai orang-orang yang beriman, makanlah di antara rezeki yang baik-baik yang Kami berikan kepadamu dan bersyukurlah kepada Allah, jika benar-benar kepada-Nya kamu menyembah.




(dvs/kri)
Amalan Pembuka Pintu Rezeki

Amalan Pembuka Pintu Rezeki

53 konten
Kumpulan artikel detikHikmah tentang doa, dzikir dan amalan-amalan pembuka pintu rezeki.

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads