Pimpinan TPQ Perkosa Ustazah-Anies Tak Dapat Izin Kampanye

Terpopuler Sepekan

Pimpinan TPQ Perkosa Ustazah-Anies Tak Dapat Izin Kampanye

Tim detikBali - detikBali
Minggu, 24 Des 2023 17:38 WIB
Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan (kanan)  menyampaikan paparannya pada acara dialog bersama anak muda bertajuk Desak Anies saat berkampanye di Mataram, NTB, Selasa (19/12/2023). Kampanye dialogis bersama anak muda Mataram tersebut sebagai bentuk komitmen pasangan Anies-Muhaimin untuk memberikan ruang kepada anak muda menyuarakan pendapat serta kepentingannya pada kontestasi Pilpres 2024.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/nym.
Foto: Dialog 'Desak Anies' di Mataram yang sempat dibatalkan. (ANTARA FOTO/AHMAD SUBAIDI)
Mataram - Ada sejumlah peristiwa selama sepekan terakhir yang terjadi di Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Nusa Tenggara Timur (NTT) yang banyak dibaca oleh pembaca detikBali.

Peristiwa yang paling menjadi perhatian adalah dugaan pemerkosaan seorang ustazah yang dilakukan seorang pimpinan Taman Pendidikan Quran (TPQ) berinisial MY (29) di Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB). Aksi pemerkosaan itu terjadi pada Minggu (17/12/2023).

Kemudian, kampanye Anies di Mataram, NTB sempat dibatalkan di beberapa tempat. Awalnya, acara 'Desak Anies' akan dihelat di Kava Cafe Mataram. Namun, lantaran tak memperoleh izin, pihak penyelenggara menjadwalkan acara digelar di Taman Budaya Mataram. Namun hal yang sama terjadi.

Berikutnya, viral 'orang dekat' Penjabat (Pj) Gubernur NTB, Lalu Gita Ariadi, mengirimkan WhatsApp (WA) agar para Aparatur Sipil Negara (ASN) di NTB memilih istri Pj Gubernur yang menjadi calon anggota legislatif (caleg).

Pengumuman tersangka seorang polisi yang memerkosa mahasiswi di Mataram juga banyak dibaca. Terakhir, truk terbalik menewaskan satu orang di Kupang, NTT, dan membuat 20 orang lainnya terluka. Berikut rangkumannya.

1. Pimpinan TPQ Diduga Perkosa Ustazah

Seorang pimpinan TPQ, MY, diduga memerkosa ustazah, IA (27), pada Minggu (17/12/2023). Kasi Humas Polres Lombok Timur Iptu Nicolas Oesman mengatakan IA diperkosa sekitar pukul 10.00 Wita di ruko milik MY di Kecamatan Sakra, Lombok Timur.

Saat itu IA mengantarkan pesanan online berupa obat penambah stamina ke MY. Saat sampai di ruko, IA kemudian mengetuk pintu dan MY menyahut lalu memintanya masuk.

"Ketika korban masuk ke ruko, pelaku menarik korban untuk berhubungan intim, tapi ditolak," kata Nico via WhatsApp, Selasa (19/12/2023).

MY malah mendekap dan memeluk IA. IA juga sempat mengingatkan pelaku untuk tidak berbuat macam-macam.

"Korban sempat mengingatkan ke pelaku 'kita sudah sama-sama punya anak dan suami istri'," ungkap Nico mengutip keterangan IA.

Tak sampai di situ, MY berpura-pura tidak mendengar korban dan mendorongnya hingga jatuh di lantai ruko. MY kemudian membuka paksa celana IA dan memerkosanya.

"Setelah kejadian tersebut korban kemudian pulang dengan badan gemetaran sambil menangis," ungkapnya.

2. Kampanye Anies di Lombok Sempat Dibatalkan

Capres nomor urut 1 Anies Baswedan buka suara perihal sejumlah agenda kampanyenya di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), yang dibatalkan secara sepihak dengan alasan tak diberi izin. Anies mengatakan hal ini sudah berulang kali terjadi.

"Dan itu kami rasakan bukan sekali, tapi berkali kali. Last minute izin dibatalkan secara sepihak," kata Anies setelah dialog 'Desak Anies' di Mataram, Selasa (19/12/2023).

Dia menegaskan Indonesia adalah negara merdeka, sehingga semua orang punya hak yang sama untuk menjalani proses kampanye.

"Ini masa di mana kami boleh melakukan dialog, kampanye di ruang terbatas, bukan di ruang terbuka. Tunjukkan bahwa netralitas itu ada, dan apabila ada yang tidak netral, diberi sanksi. Supaya kedisiplinan hadir," terang eks Gubernur DKI Jakarta itu.

"Jika ada sikap tidak netral yang dibiarkan artinya boleh tidak netral," imbuhnya.

Anies pun mengimbau kepada seluruh pihak untuk berlaku adil kepada semua kontestan pemilu. Pihaknya mengaku akan melaporkan kepada publik jika mendapatkan perlakuan tebang pilih dalam tahapan kampanye.

"Saya mengimbau kepada semua, kami akan ungkapkan setiap kali ada penghalangan. Kami laporkan kepada publik, ini bukan praktek yang sehat karena kita ingin menjaga demokrasi kita terhormat," jelasnya.

Sebagai informasi, salah satu agenda kampanye Anies di NTB yang mendapatkan pembatalan sepihak sebelum acara digelar adalah acara dialog 'Desak Anies'.

Awalnya, acara tersebut akan dihelat di Kava Cafe Mataram. Namun, lantaran tak memperoleh izin, pihak penyelenggara menjadwalkan acara digelar di Taman Budaya Mataram.

Namun hal yang sama terjadi. Acara tersebut kembali dibatalkan. Akhirnya, acara bersama Desak Anies digelar di Amanah Food Court Mataram.

Terpisah, Lalu Gita mengaku tak pernah membaca surat terkait izin acara tersebut. "Saya tidak pernah baca suratnya," kata Lalu Gita kepada detikBali, Rabu (20/12/2023).

Lalu Gita malah bertanya balik. Dia mempertanyakan kepada siapa panitia acara mengirim surat izin permohonan penggunaan Taman Budaya untuk acara dialog 'Desak Anies.'

"Mereka minta izin ke siapa? Ke Pj Gubernur? Atau ke pengelola (Taman Budaya)?" kata dia.

Lalu Gita belum memberikan komentar soal apakah Taman Budaya dapat dijadikan sebagai lokasi kampanye. Sebab, di tempat terpisah, Anies Baswedan mendapatkan izin melaksanakan kampanye di Gelanggang Olahraga (GOR) Turida Mataram yang notabene juga merupakan fasilitas publik.

3. ASN Diminta Pilih Istri Pj Gubernur NTB

Viral potongan pesan via WhatsApp (WA) yang dikirim 'orang dekat' Penjabat (Pj) Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi berinisial LS kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN). Isinya, LS meminta ASN di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB untuk memilih istri Pj Gubernur NTB, yakni Lale Prayatni yang menjadi calon anggota legislatif (caleg) di Pemilu 2024.

Diketahui, LS merupakan pensiunan ASN setingkat kepala dinas. Cuplikan pesan via WA yang dikirim LS ke sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov NTB itu sontak ramai jadi pembicaraan publik di NTB.

"Mohon bantu sosialisasikan Ibu Hj. Lale Prayatni (istri Pj Gubernur NTB) untuk dukungan calon legislatif provinsi NTB dari Partai Golkar no urut 3. Mohon dibantu agar keluarga besar dinas NTB bisa dimohon suaranya untuk mendukung beliau. Matur tampiasih (terima kasih)," tulis LS dalam pesan singkat yang dilihat detikBali, Rabu (20/12/2023).

Terpisah, Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi NTB Itratip angkat bicara perihal munculnya pesan WA tersebut.

Itratip mengaku sudah mendapat informasi soal itu.

"Ada informasi sayup-sayup yang kami dengar," kata Itratip pada Rabu (20/12/2023).

Itratip pun meminta pihak yang merasa keberatan maupun dirugikan atas peristiwa tersebut untuk melaporkan kepada Bawaslu. Kendati demikian, Bawaslu NTB mengaku cukup sulit menemukan dugaan pelanggaran dari peristiwa tersebut.

Pj Gubernur NTB Lalu Gita yang dimintai keterangan perihal 'orang dekatnya' yang mengirim pesan dan meminta ASN untuk memilih istrinya di pileg 2024 belum memberikan komentar apapun.

Sebelumnya, Lalu Gita menjamin tidak akan mencampuri alias cawe-cawe urusan istrinya maju pada Pileg DPRD NTB lewat Partai Golkar itu.

4. Polisi Perkosa Mahasiswi Jadi Tersangka

Brigadir TO, polisi yang memerkosa mahasiswi berinisial D (20) asal Lombok Timur, NTB, ditetapkan menjadi tersangka oleh penyidik Ditreskrimum Polda NTB, Senin (18/12/2023).

Kabid Humas Polda NTB Kombes Rio Indra Lesmana mengatakan TO ditetapkan tersangka setelah penyidik melakukan gelar perkara seusai mengantongi hasil visum korban dari Rumah Sakit Bhayangkara Mataram.

"Hasil visum itu menjadi penguat adanya dugaan kekerasan seksual yang dialami korban," kata Rio via sambungan telepon, Senin malam.

Selain hasil visum, hasil keterangan para saksi juga menjadi dasar penyidik dalam menetapkan TO sebagai tersangka kasus pemerkosaan mahasiswi di kos-kosannya di Lombok Barat.

"Pelaku sudah ditahan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Karena sebelumnya sudah ditahan juga di Propam Polda NTB," ujar Rio.

Rio membantah adanya pengakuan pelaku yang menyebut persetubuhan itu atas dasar rasa suka sama suka. Sesuai hasil penyelidikan terdapat unsur pemaksaan yang berujung pada aksi pemerkosaan di kamar kos korban.

"Unsur-unsur pemaksaan juga sudah masuk. Karena saat gelar perkara juga dihadiri oleh sejumlah pakar hukum," jelasnya.

Selain menetapkan tersangka dan menahan TO, penyidik Polda NTB juga mengancam akan memberikan sanksi pemecatan kepada TO.

"Ya bisa dipecat. Dia sudah mencoreng citra Polri. Kenapa melakukan seperti itu padahal sudah punya istri," ujar Rio.

Dia pun memberikan catatan kepada seluruh personel Polri di NTB untuk tidak melakukan tindakan tercela yang berujung kepada pemberian sanksi tegas.

Sebelumnya, kuasa hukum D, Muhammad Tohri Azhari, mengungkapkan modus TO memerkosa kliennya.

Tohri mengatakan TO masuk ke kamar kos milik D dengan niat berpura-pura mengecek semua fasilitas kos.

"Jadi pelaku masuk ke kamar korban. Waktu masuk pelaku tanya bagaimana kondisi kosan ada fasilitas yang rusak atau seperti apa?" kata Tohri mengutip keterangan D yang menirukan perkataan TO.

"Kata TO 'Lemarimu kok sudah rusak ini waktunya diganti'. Jadi seperti itu modusnya," lanjut Tohri.

Karena TO merupakan pemilik kos, D segan memintanya keluar dari kamar.

"Pas itu juga pelaku pura-pura perbaiki posisi cermin di kamar korban lihat-lihat kipas angin. Semua dia lihat," ujar Tohri. Setelah itu, TO dua kali memerkosa D.

5. Truk Terbalik, 1 Tewas-20 Terluka

Truk terbalik di Jalan Frans Seda, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, NTT, mengakibatkan satu penumpang meninggal dunia. Sebanyak 20 orang lainnya luka-luka.

Kasat Lantas Polresta Kupang Kota Kompol Imanuel Zacharias mengatakan kecelakaan itu merupakan kecelakaan tunggal yang terjadi sekitar pukul 14.30 Wita, Jumat (22/12/2023). Pengemudi truk dengan nomor polisi DH 9231 AH, Semi Lay, dalam pengaruh alkohol.

Truk tersebut mengangkut 21 penumpang yang merupakan karyawan salah satu perusahaan. Truk awalnya bergerak dari arah Bundaran Tirosa menuju ke arah Bundaran Fatululi hendak menyalip sebuah kendaraan di depannya.

"Namun karena ruang gerak sempit, pengemudi memutar setir ke kiri dan kanan yang mengakibatkan mobil hilang kendali dan langsung jatuh terbalik sebanyak dua kali. Posisi mobil sampai kembali berdiri normal melintang di tengah jalan," jelas Imanuel, Jumat malam.

Imanuel menyebut akibat kejadian tersebut satu penumpang atas nama Dominikus Boymau meninggal dunia. 20 orang lainnya saat ini tengah menjalani perawatan di RSUD SK Lerik dan RSB Kupang.

Selain korban jiwa, kata Imanuel, truk yang digunakan itu mengalami kerusakan pada bagian depan. Kecelakaan itu masih didalami lebih lanjut oleh Polresta Kota Kupang.


(hsa/gsp)

Hide Ads