Cerita Striker PSS Ajak Riak: Makin Betah di Jogja, Makanan Favorit Nasi Goreng

Cerita Striker PSS Ajak Riak: Makin Betah di Jogja, Makanan Favorit Nasi Goreng

Serly Putri Jumbadi - detikJogja
Minggu, 14 Jan 2024 07:00 WIB
Striker asing PSS Sleman, Ajak Riak. Foto diunggah pada Sabtu (13/1/2024).
Striker asing PSS Sleman, Ajak Riak. Foto diunggah pada Sabtu (13/1/2024). Foto: dok. PSS Sleman
Sleman - Striker asing PSS Sleman, Ajak Riak, mengaku betah tinggal di Jogja. Ia mengaku menikmati makanan dan tempat yang ada meski baru dua bulan menetap di Jogja.

Diketahui, Ajak Riak bergabung dengan PSS pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2023/2024 bulan Desember 2023.

Rupanya, Ajak mengaku terkejut dengan perbedaan budaya saat pertama kali menginjakkan kaki di Jogja dan gabung dengan PSS. Meski begitu, ia semakin enjoy tinggal di Jogja

"Ya, awalnya tinggal di sini saya sedikit terkejut dengan perbedaan budaya. Tapi sekarang saya sangat enjoy di sini," ungkap Ajak kepada detikJogja, Sabtu (13/1/2024).

Penyerang yang juga membela Timnas Sudan Selatan itu menyebut meski Jogja kota kecil, tapi warganya sangat ramah.

"Jogja merupakan kota yang kecil tapi banyak orang tinggal di sini. Dan orang-orangnya juga sangat ramah," ujarnya.

Lebih lanjut Ajak mengaku belum explore tempat di Jogja. Tentu, karena kesibukannya bersama PSS, ia belum menemukan tempat favoritnya di Jogja.

"Banyak tempat yang bisa saya datangi. Masih banyak waktu untuk explore dan sangat menarik untuk nantinya saya bisa menemukan tempat baru," sambungnya.

"Saya belum menemukan tempat favorit saya di sini, tapi saya akan explore lebih banyak lagi," kata striker bernomor punggung 10 itu.

Meski belum menemukan tempat favorit di Jogja, mantan pemain South Melbourne FC itu sudah jatuh cinta dengan makanan Indonesia yakni nasi goreng.

"Kalau makanan saya sudah menemukan makanan favorit saya nasi goreng. Terutama saya suka sama makanannya jadi saya sangat menikmati tinggal di sini," pungkas Ajak.


(rih/rih)

Hide Ads