Cara Membuat Air Rebusan Sereh yang Penuh Manfaat untuk Kesehatan

Cara Membuat Air Rebusan Sereh yang Penuh Manfaat untuk Kesehatan

Ulvia Nur Azizah - detikJogja
Rabu, 24 Sep 2025 10:57 WIB
Manfaat Teh Sereh Bagi Kesehatan
Air rebusan sereh. (Foto: Getty Images/iStockphoto)
Jogja -

Serai atau sereh adalah satu rempah-rempah yang kerap dijumpai dalam masakan untuk memberikan aroma. Namun, siapa sangka jika air rebusan sereh juga memiliki manfaat yang besar bagi kesehatan. Tidak heran jika tanaman yang satu ini banyak dipakai dalam pengobatan herbal.

Selain mudah ditemukan di dapur, sereh ternyata bisa diolah menjadi minuman sederhana yang menenangkan. Rasanya segar dengan aroma khas yang menenangkan. Oleh karena itu, rebusan sereh bukan hanya sekadar minuman hangat, tetapi juga bisa jadi teman sehari-hari untuk menjaga tubuh tetap bugar.

Apakah kamu ingin merasakan dampak positif dari minum air rebusan sereh, detikers? Yuk, simak penjelasan berikut ini untuk mengetahui cara membuatnya! Jangan lewatkan pembahasan lengkap mengenai manfaatnya juga, ya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Poin utamanya:

  • Air rebusan sereh mudah dibuat hanya dengan bahan sederhana, yaitu air dan batang sereh.
  • Minuman ini dipercaya memberi banyak manfaat kesehatan, mulai dari pencernaan hingga tekanan darah.
  • Selain menyehatkan, rasanya segar dengan aroma khas yang menenangkan.

ADVERTISEMENT

Cara Membuat Air Rebusan Sereh Cepat

Menurut penjelasan dr Inggrid Tania MSi dalam buku Herbal Atasi Corona, cara membuat air rebusan sereh sangat mudah. Bahan yang detikers butuhkan hanya dua, yaitu air dan sereh. Lalu bagaimana langkah-langkah membuatnya? Yuk, simak!

Bahan-bahan

  • 2 batang sereh
  • 1 gelas air

Cara membuat

  1. Geprek atau memarkan batang sereh agar aromanya lebih keluar.
  2. Didihkan satu gelas air di dalam panci kecil.
  3. Setelah mendidih, masukkan batang sereh. Rebus selama beberapa menit hingga sarinya larut.
  4. Matikan api, lalu biarkan air rebusan agak hangat.
  5. Tuang ke dalam gelas dan siap diminum. Konsumsi sekitar 1Β½ gelas di pagi dan sore hari.

Apa Saja Manfaat Air Rebusan Sereh untuk Kesehatan?

Meski cara membuatnya sangat mudah, minum air rebusan sereh setiap hari memberikan sederet manfaat bagi kesehatan tubuh. Dihimpun dari buku Rempah-rempah tulisan Inti Aisyah, serta laman Healthline dan Medical News Today, berikut adalah penjelasan mengenai manfaatnya.

1. Sumber Antioksidan

Sereh mengandung berbagai antioksidan, di antaranya asam klorogenat, isoorientin, dan swertiajaponin. Zat ini berperan melawan radikal bebas yang dapat merusak sel tubuh dan memicu penyakit. Beberapa penelitian juga menyebutkan antioksidan dalam sereh dapat membantu mencegah disfungsi sel di arteri koroner.

2. Sifat Antimikroba dan Antijamur

Air rebusan sereh diketahui memiliki sifat antimikroba yang dapat membantu mengatasi infeksi mulut dan gigi. Minyak atsiri sereh menunjukkan efektivitas melawan bakteri Streptococcus mutans, penyebab utama gigi berlubang. Selain itu, sejumlah studi juga membuktikan sereh punya efek antijamur, termasuk melawan Candida albicans, penyebab infeksi jamur pada manusia.

3. Efek Anti-Peradangan

Dua senyawa utama dalam sereh, yaitu citral dan geranial, memiliki efek anti-peradangan. Keduanya bekerja dengan menghentikan pelepasan penanda peradangan tertentu di dalam tubuh. Efek ini bermanfaat untuk meredakan masalah seperti flu, sakit tenggorokan, hingga peradangan pada saluran pencernaan.

4. Menurunkan Risiko Kanker

Citral dalam sereh diduga memiliki kemampuan melawan berbagai sel kanker. Komponen dalam sereh dapat bekerja dengan memicu kematian sel kanker secara langsung atau mendukung sistem imun agar lebih kuat dalam melawan kanker. Air rebusan sereh juga kadang digunakan sebagai terapi pendamping dalam pengobatan kanker, meski penggunaannya harus tetap dalam pengawasan medis.

5. Menjaga Kesehatan Pencernaan

Sereh bermanfaat untuk mengurangi sakit perut, kram, dan gangguan pencernaan lainnya. Penelitian pada hewan menunjukkan minyak atsiri sereh mampu melindungi lapisan perut dari kerusakan akibat alkohol maupun penggunaan aspirin. Dengan begitu, rebusan sereh bisa membantu menjaga kesehatan lambung dan sistem pencernaan secara keseluruhan.

6. Bersifat Diuretik dan Detoksifikasi

Air rebusan sereh dikenal sebagai diuretik alami yang merangsang ginjal mengeluarkan lebih banyak urin. Efek ini membantu tubuh membersihkan kelebihan cairan serta natrium. Dengan meningkatnya produksi urin, fungsi ginjal tetap terjaga, tubuh lebih segar, dan risiko retensi cairan yang memicu kembung dapat berkurang.

7. Membantu Menurunkan Berat Badan

Berkat sifat diuretiknya, rebusan sereh sering digunakan sebagai minuman detoks untuk mendukung metabolisme. Kandungan polifenol di dalamnya juga diyakini meningkatkan pengeluaran energi dan oksidasi lemak. Mengganti minuman manis dengan teh sereh dapat membantu upaya penurunan berat badan secara alami.

8. Mengatur Kolesterol

Beberapa penelitian juga menemukan bahwa ekstrak sereh mampu mengurangi penyerapan kolesterol di usus. Uji laboratorium dan penelitian pada hewan menunjukkan adanya penurunan kadar kolesterol total setelah konsumsi sereh, meski bukti pada manusia masih terbatas.

9. Menurunkan Tekanan Darah

Kandungan kalium dalam sereh membantu merangsang sirkulasi darah sekaligus meningkatkan produksi urin. Efek gabungan ini dapat menurunkan tekanan darah serta mendukung kesehatan jantung. Sejumlah studi juga menunjukkan bahwa konsumsi air rebusan sereh dapat memberikan penurunan tekanan darah sistolik, meski efek ini perlu digunakan dengan hati-hati pada penderita gangguan jantung.

10. Meredakan Kecemasan dan Insomnia

Aroma sereh memiliki efek menenangkan yang dapat membantu mengurangi kecemasan. Beberapa penelitian pada hewan juga menunjukkan konsumsi air rebusan sereh dapat menurunkan gejala stres dan depresi. Minuman hangat ini sering digunakan untuk membantu tidur lebih nyenyak dan mengurangi insomnia.

11. Meningkatkan Sel Darah Merah

Studi pada 2015 menemukan bahwa minum infused water sereh setiap hari selama sebulan dapat meningkatkan kadar hemoglobin, volume sel, serta jumlah sel darah merah. Hal ini menunjukkan bahwa sereh mendukung pembentukan sel darah merah dan kesehatan peredaran darah.

12. Meredakan Gejala PMS

Air rebusan sereh kerap digunakan untuk mengatasi kram menstruasi, kembung, maupun rasa panas saat PMS. Kandungan anti-inflamasi dan efek menenangkan pada sereh membuatnya bermanfaat untuk membantu tubuh lebih nyaman selama siklus bulanan.

Nah, mudah sekali kan cara membuatnya? Kamu bisa coba langsung di rumah dan rasakan sendiri manfaatnya. Siapa tahu, rebusan sereh jadi minuman favoritmu untuk menemani aktivitas sehari-hari.




(sto/apl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads