SNBP 2024 adalah jalur masuk perguruan tinggi negeri yang pertama kali dibuka. Perlu diingat, tidak semua siswa kelas 12 bisa mengikuti SNBP 2024.
Sebab, hanya yang dinyatakan siswa eligible yang bisa mendaftar. Adapun jumlah siswa eligible di tiap sekolah pun berbeda-beda, tergantung akreditasi sekolah tersebut.
Salah satu syarat agar sekolah bisa mendaftarkan siswanya mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 adalah mempunyai Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN). Berikut penjelasannya.
Apa itu NPSN?
Mengutip laman Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, NPSN adalah kode pengenal sekolah Indonesia yang bersifat sangat unik dan digunakan sebagai tanda pengenal satuan pendidikan yang ditetapkan oleh Pusat Data dan Statistik Pendidikan dan Kebudayaan (PDSPK).
NPSN terdiri dari beberapa digit kode angka acak yang berbeda antara sekolah satu dengan sekolah lainnya. Jadi, bisa disimpulkan bahwa NPSN adalah kode unik yang berfungsi sebagai identitas dari sebuah satuan pendidikan.
Kebijakan NPSN
Penetapan NPSN telah diatur dalam Permendikbud Nomor 99 Tahun 2013 tentang Tata Kelola Teknologi Informasi dan Komunikasi di Lingkungan Kemendikbud dan Inmen Kemendikbud Nomor 2 Tahun 2011 tentang Kegiatan Pengelolaan Data Pendidikan Menteri Pendidikan Nasional.
Tidak hanya itu, pengaturan NPSN ini juga berdasarkan Surat Keputusan Kabalitbang Diknas Nomor 3574/G.G4/KL/2009 tanggal 22 Oktober 2009 mengenai Nomor Pokok Sekolah Nasional sebagai Nomor Unik Satuan Pendidikan.
Cara cek NPSN melalui DAPO Kemdikbud
Berikut adalah langkah sederhana untuk cek NPSN melalui website DAPO Kemendikbud.
- Ketikkan alamat https://dapo.kemdikbud.go.id/pada kolom pencarian browser;
- Pada Beranda, klik Data Pokok, kemudian pilih Pencarian;
- Di kolom Kata Kunci Pencarian, ketikkan nama sekolah dengan benar dan lengkap menggunakan huruf kapital;
- Klik Tampilkan;
- Di samping kolom pencarian, akan tertera Hasil Pencarian yang menunjukkan Nama Sekolah, NPSN, Status, dan Alamat.
Cara Cek NPSN melalui Data Referensi Kemendikbud
Berikut adalah langkah sederhana untuk cek NPSN melalui website Referensi Kemendikbud.
- Ketikkan alamat https://referensi.data.kemdikbud.go.id/pada kolom pencarian browser;
- Di pojok kanan atas, klik pada Cari Sekolah/NPSN;
- Ketikkan nama sekolah/NPSN pada kolom yang muncul di bawahnya, lalu tekan Enter pada keyboard;
- Kemudian layar akan menunjukkan hasil pencarian dengan kata kunci tersebut;
- Sekarang kamu bisa mengetahui NPSN, Nama Satuan Pendidikan, Alamat, Kelurahan, dan Status sekolah.
Demikian penjelasan seputar NPSN dan cara mengeceknya yang perlu diketahui sekolah sebagai salah satu persiapan mengikuti SNBP 2024. Semoga bermanfaat, Dab!
(apl/rih)
Komentar Terbanyak
Komcad SPPI Itu Apa? Ini Penjelasan Tugas, Pangkat, dan Gajinya
Amerika Minta Indonesia Tak Balas Tarif Trump, Ini Ancamannya
Pengakuan Lurah Srimulyo Tersangka Korupsi Tanah Kas Desa