Misteri Tewasnya Riyas Terbungkus Karung hingga Ditemukan Cairan di Kemaluan

Regional

Misteri Tewasnya Riyas Terbungkus Karung hingga Ditemukan Cairan di Kemaluan

Tim detikSumbagsel - detikJogja
Kamis, 25 Jul 2024 14:09 WIB
Penemuan mayat dalam karung di kebun jagung Lampung Timur
Penemuan mayat dalam karung di kebun jagung Lampung Timur (Foto: Istimewa/tangkapan layar)
Jogja -

Ibu rumah tangga, Riyas Nuraini (33), ditemukan tewas terbungkus karung di kebun jagung di Lampung Timur. Pelaku pembunuhan Riyas masih misterius.

Dihimpun dari detikSumbagsel, Kamis (25/7/2024), Riyas terakhir terlihat di rumahnya pada Rabu, 17 Juli 2024 lalu. Kala itu suaminya, Sukani (36), mengaku terakhir bertemu istrinya saat berangkat kerja.

"Hari Rabu itu suaminya mengaku terakhir kali melihat istrinya saat hendak bekerja, itu sekitar pukul 06.00 WIB. Namun di hari itu suaminya ini tidak pulang seperti biasanya karena ada pekerjaan tambahan. Jadi dia sampai rumah sekitar pukul 17.30 WIB," kata Kabid Humas Polda Lampung Kombes Umi Fadilah Astutik, Jumat (19/7).

Setibanya di rumah, Sukani diberitahu putrinya yang berusia 8 tahun, jika Riyas belum juga pulang. Sukani pun berusaha mencari jejak istrinya dengan menghubungi sejumlah kerabat, sedangkan ponsel istrinya sudah tidak aktif.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Upaya pencarian terus dilakukan Sukani dengan mendatangi salah satu toko pakaian yang merupakan langganan istrinya. Namun, jejak istrinya pun tidak terlihat di toko tersebut. Setelahnya, Sukani kembali menghubungi keluarga istrinya dan mengajak melakukan pencarian.

"Sukani kemudian menghubungi kembali kakaknya untuk menanyakan keberadaan istrinya. Akhirnya pukul 22.00 WIB dia kembali ke rumahnya. Selanjutnya semua keluarga korban berkumpul di rumah itu untuk melakukan pencarian hingga menjelang pagi," papar Umi.

ADVERTISEMENT

Ditemukan Tewas dalam Karung

Keesokan harinya, Kamis (18/7), keluarga mendapat kabar tentang penemuan sepeda motor Riyas di kebun jagung di Desa Raja Basa Lama, Kecamatan Labuhan Ratu. Dalam celah motor disebut ada karung yang berisi jenazah korban.

"Pukul 08.00 WIB di hari Kamis, Sukani mendapatkan kabar bahwa ada warga yang menemukan motor istrinya. Di celah dashboard terdapat bungkusan karung. Kemudian dia mendatangi tempat tersebut bersama keluarga untuk melihat. Setelah dibuka diketahui bahwa karung itu berisikan tubuh korban Riyas," ujar Umi.

Umi menerangkan, Sukani sempat pingsan saat menemukan jenazah istrinya. Polisi lalu melakukan serangkaian penyelidikan dan pemeriksaan saksi.

19 Saksi Diperiksa

Polisi menyebut ada belasan saksi yang sudah diperiksa. Mereka adalah keluarga, tetangga, hingga saksi mata yang menemukan jasad Riyas.

"Proses penyelidikan masih terus dilakukan oleh Polres Lampung Timur, hingga kini total saksi yang diperiksa sebanyak 19 orang," kata Umi.

Pihaknya pun masih menunggu hasil autopsi jenazah korban. Polisi pun masih mengusut motif pembunuhan itu, sebab perhiasan Riyas ditemukan masih melekat.

"Perhiasannya masih utuh di tubuh korban, cincin emas, anting hingga gelang masih ada lengkap," papar Umi.

Di sisi lain, polisi menemukan cairan misterius dalam kemaluan korban. Saat ini cairan tersebut dicocokkan dengan sampel swab sejumlah saksi.

"Memang ada ditemukan cairan namun itu belum bisa dipastikan cairan apa karena sampel itu akan dilakukan uji lab terlebih dahulu. Nanti hasilnya akan segera kami informasikan," terangnya.




(ams/cln)

Hide Ads