Lalin Jogja-Wonosari Lancar Sore Ini, Hati-hati Jalan Basah

Lalin Jogja-Wonosari Lancar Sore Ini, Hati-hati Jalan Basah

Muhammad Iqbal Al Fardi - detikJogja
Senin, 13 Nov 2023 17:05 WIB
Kondisi jalur Jogja-Wonosari, Senin (13/11/2023) sore.
Lalin Jogja-Wonosari Lancar Sore Ini, Hati-hati Jalan Basah (Kondisi jalur Jogja-Wonosari, Senin (13/11/2023) sore. Foto: dok. tangkapan layar CCTV Diskominfo Gunungkidul)
Gunungkidul -

Kondisi arus lalu lintas (lalin) di jalur Jogja-Wonosari sore ini lancar. Pengendara diharapkan berhati-hati sebab kondisi jalan yang basah usai diguyur hujan.

"Kondisi jalan masih basah. Kalau basah rawan kecelakaan. Apabila melintas itu hati-hati," imbau Aiptu Samsul, anggota Sat PJR Polda DIY Unit Patuk kepada detikJogja melalui telepon, Senin (13/11/2023) pukul 16.10 WIB.

Pantauan detikJogja melalui CCTV Diskominfo Gunungkidul, di titik perempatan Patuk dan Tugu Selamat Datang Patuk, kendaraan terpantau normal dan lancar. Kendaraan roda dua mendominasi jalur tersebut. Sementara tampak kondisi jalan basah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Samsul menjelaskan, kondisi lalin jalur Jogja-Wonosari di sore ini terpantau normal dan lancar. "Untuk lalu lintas normal dan lancar, tidak kenaikan trafik. Buka tutup tidak ada," katanya.

Samsul menambahkan, agar pengendara roda dua lebih berhati-hati dan menjaga jarak dari kendaraan besar.

ADVERTISEMENT

"Dari kejadian kemarin, kendaraan roda dua agar jaga jarak dari kendaraan besar karena blank spot, tidak terlihat oleh sopir bisa membahayakan kendaraan kecil," jelasnya.

Kendaraan yang mendominasi dari arah Wonosari menuju Jogja, kata Samsul, ialah kendaraan roda empat. "Roda dua yang dari bawah, kaum lajon. Bis pariwisata masih landai yang masuk ke Wonosari," pungkasnya.




(aku/ahr)

Koleksi Pilihan

Kumpulan artikel pilihan oleh redaksi detikjogja

Hide Ads