Pohon Tumbang Timpa Pikap di Ring Road Selatan Jogja, Lalin Sempat Macet

Pohon Tumbang Timpa Pikap di Ring Road Selatan Jogja, Lalin Sempat Macet

Pradito Rida Pertana - detikJogja
Senin, 13 Nov 2023 15:41 WIB
Pohon tumbang timpa mobil pikap di jalan Ring Road Selatan Jogja di Banguntapan, Bantul, Senin (13/11/2023).
Pohon tumbang timpa mobil pikap di jalan Ring Road Selatan Jogja di Banguntapan, Bantul, Senin (13/11/2023). Foto: Dok. Polres Bantul
Bantul -

Satu pohon tumbang di jalan Ring Road Selatan Jogja saat hujan deras disertai angin kencang. Pohon tumbang menimpa satu unit mobil pikap yang tengah melaju.

Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry mengatakan peristiwa itu terjadi di wilayah Wirokerten, Kapanewon Banguntapan, Bantul. Berdasarkan keterangan saksi, peristiwa terjadi pukul 13.00 WIB. Saat itu saksi Sutrisno (50) warga Banguntapan berada di bengkelnya yang membuka jasa servis barang elektronik di pinggir Ring Road.

"Saat saksi sedang bekerja tiba-tiba lihat pohon Munggur di Ring Road tumbang ke arah selatan," kata Jeffry kepada wartawan, Senin (13/11/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di saat bersamaan, ternyata ada mobil jenis pikap bernomor polisi AB 8020 BF yang belakangan diketahui dikemudikan oleh Ismadiyanto (43) warga Mergangsan, Kota Jogja, melintas. Alhasil, pikap warna hitam itu tertimpa pohon tumbang tersebut.

"Lalu pohon itu menimpa pikap warna hitam, tepatnya pada bagian depannya," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Mendapati hal tersebut, saksi langsung melaporkan kejadian itu ke warga dan berlanjut ke Polsek Banguntapan. Tidak berselang lama, petugas gabungan berdatangan untuk mengevakuasi korban, mobil, dan pohon. Kondisi mobil ringsek di bagian depan.

"Tidak ada korban jiwa hanya kerugian materi saja," ucapnya.

Lalin Sempat Macet

Jeffry menambahkan, bahwa akibat kejadian tersebut sempat membuat arus lalu lintas tersendat. Setelah proses evakuasi selesai, kondisi lalin kembali normal.

"Arus lalu lintas sempat macet kurang lebih 30 menit dan saat ini sudah normal kembali," imbuhnya.




(rih/aku)

Hide Ads