Raja Salman Undang 50 WNI Naik Haji Gratis, Salah Satunya Sri Mulyani

Kabar Haji 2024

Raja Salman Undang 50 WNI Naik Haji Gratis, Salah Satunya Sri Mulyani

Hanif Hawari - detikHikmah
Minggu, 09 Jun 2024 13:06 WIB
Pelepasan 50 WNI Naik Haji Gratis dari Raja Salman
Kedutaan Besar Arab Saudi resmi melepas 50 lebih jemaah haji undangan Raja Salman di Hotel Four Seasons, Jakarta Selatan, Sabtu (8/6/2024). (Foto: Istimewa)
Jakarta -

Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud mengundang 50 lebih Warga Negara Indonesia (WNI) pergi ke Tanah Suci. Mereka dapat kesempatan ibadah haji dari sang raja secara cuma-cuma pada tahun ini.

Dilansir Antara, Kedutaan Besar Arab Saudi resmi melepas lebih dari 50 jemaah haji undangan Raja Salman di Hotel Four Seasons, Jakarta pada Sabtu (8/6/2024). Duta Besar (Dubes) Arab Saudi untuk Indonesia, Faisal Abdullah H. Amodi, secara langsung melepas jemaah haji tersebut.

"Pemerintah Arab Saudi, baik pemerintah maupun rakyatnya, senantiasa memberikan kemudahan kepada para tamu Allah," ujar Faisal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nama-nama yang diajukan untuk mendapatkan undangan khusus itu telah dipilih secara cermat oleh pemerintah Arab Saudi. Kerajaan menyebut akan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh jemaah haji.

"Ini merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk memfasilitasi tamu Allah yang ingin menjalankan ibadah haji. Kami berharap mereka bisa menjalankan ibadah dengan khusyuk dan kembali ke Indonesia dengan selamat," ungkap Faisal.

ADVERTISEMENT

Pada kesempatan tersebut, Faisal juga mendoakan keselamatan para calon haji yang berangkat.

"Semoga menjadi haji mabrur dan mendapat ampunan dan juga kembali ke Tanah Air dengan selamat," tukasnya.

Kepala Atase Agama Kedutaan Besar Arab Saudi, Syekh Ahmed bin Essa Al-Hazmi, mengatakan 50 orang lebih itu terdiri dari berbagai kalangan. Salah satunya adalah Menteri Keuangan (Menkeu) RI, Sri Mulyani.

Dilansir CNBC Indonesia, Sri Mulyani akan berangkat haji bersama suaminya Tonny Sumartono. Sri Mulyani sangat berterima kasih kepada kerajaan Arab Saudi karena telah mengundangnya secara khusus.

"Sebagai tamu undangan saya ucapkan terima kasih, terima kasih ya," katanya kepada wartawan.

Selain Sri Mulyani, tokoh dan pejabat yang menerima undangan ini di antaranya Wakil Ketua Umum PBNU, KH Zulfa Mustofa, Dirjen Bimas Islam Kemenag, Kamaruddin Amin, Dirjen Protokol dan Konsuler Kemenlu, Andy Rahmianto, dan Kabid Diklat Masjid Istiqlal, Farid F Saenong.

Acara pelepasan calon haji itu juga dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, Ketua Umum PBNU, KH Yahya Cholil Staquf, dan Duta Besar Palestina untuk Indonesia, Zuhair Al-Shun.

Kuota haji undangan ini termasuk dalam total kuota haji Indonesia tahun 2024, yang mencapai 241.000 jemaah.

Liputan Kabar Haji 2024 detikcom ini didukung oleh Telkomsel, BPKH, FGV International Courier Service, Maktour Tour Travel, Aida Tour Travel




(hnh/rah)

Hide Ads