Kunjungan Wisatawan ke DTW Jatiluwih Lampaui Target

Tabanan

Kunjungan Wisatawan ke DTW Jatiluwih Lampaui Target

Ahmad Firizqi Irwan - detikBali
Rabu, 17 Jul 2024 21:54 WIB
Sejumlah wisatawan mancanegara menikmati suasana persawahan di Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih, Tabanan, Bali, Minggu (28/4/2024). Menurut pengelola DTW Jatiluwih, dalam menyambut World Water Forum (WWF) ke-10 akan mempersiapkan budaya pertanian tradisional khas Bali dan memperkenalkan subak atau sistem pengairan sawah saat kunjungan kepala negara dan delegasi WWF pada 24 Mei 2024. ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo/tom.
Ilustrasi - Sejumlah wisatawan mancanegara menikmati suasana persawahan di Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih, Tabanan, Bali, Minggu (28/4/2024). (Foto: ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo)
Tabanan -

Jumlah kunjungan wisatawan ke Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih meningkat. Per Juli 2024, kunjungan wisatawan ke objek wisata yang berlokasi di Kecamatan Penebel, Tabanan, Bali, itu tembus di atas 1.500 orang per hari.

Manager DTW Jatiluwih I Ketut Purna alias Jhon mengungkapkan kunjungan wisatawan pada bulan ini telah melampaui target. Menurutnya, kunjungan tertinggi mencapai 1.831 wisatawan pada Minggu (14/7/2024).

"Astungkara, ada peningkatan kunjungan. Perlahan naik, dari target 1.500 kunjungan sehari jadi meningkat di atas itu," ungkap Jhon kepada detikBali, Rabu (17/7/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jhon menyebutkan kunjungan wisatawan pada Juli 2024 sudah mencapai 27.392 wisatawan. Secara akumulatif, dia berujar, kunjungan wisatawan per semester pertama 2024 sudah tembus di angka 198.942 orang.

Ia berharap kunjungan wisatawan bisa menembus 2.000 orang per hari. "Kalau tahun 2023, total keseluruhan mencapai 337.714 kunjungan wisatawan," imbuhnya.

Menurut Jhon, kunjungan ke DTW Jatiluwih masih didominasi oleh wisatawan mancanegara. Meski begitu, dia mengeklaim kunjungan turis domestik juga mulai meningkat.

"Kenaikan signifikan ini tidak lepas dari Tim Pengelola Desa Jatiluwih untuk terus meningkatkan pelayanan dan bersinergi dengan masyarakat agar wisata Jatiluwih berkelanjutan," pungkasnya.




(iws/iws)

Hide Ads