Tridatu Warriors Pindah Latihan ke GOR Merpati Setelah Kebakaran

Tridatu Warriors Pindah Latihan ke GOR Merpati Setelah Kebakaran

Siti Mu’amalah - detikBali
Kamis, 25 Jan 2024 11:09 WIB
Potret Gor Purna Krida home base Bali United Basketball. (Bali United Basketball)
Foto: Potret Gor Purna Krida home base Bali United Basketball. (Bali United Basketball)
Denpasar -

Gelanggang Olahraga (GOR) Purna Krida, Kerobokan, Badung, Bali, mengalami kebakaran pada Rabu (24/1/2024). Salah satu pemain Bali United Basketball, Surliyadin, mengungkap akibat kebakaran tersebut, timnya harus pindah lokasi latihan ke GOR Merpati, Ubung, Denpasar.

"Hari ini kami latihan di GOR Merpati," ungkap Surliyadin saat dihubungi detikBali, Kamis (25/1/2024).

Pemain yang akrab disapa Iton ini, mengatakan kebakaran dimulai dari lampu yang nyala dan mati terus menerus. Namun, skuadnya tetap melanjutkan latihan walaupun dalam kondisi mati lampu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kemarin kami latihan jam 09.00 Wita. Listriknya sempat hidup mati beberapa kali," ujar pemain berusia 33 tahun ini.

Setelah itu kejadian itu, Iton menyebut mulai terlihat cahaya api di bagian tempat kelistrikan di atap GOR. Para pemain Bali United Basketball bergegas mengamankan diri dan staf GOR Purna Krida menghubungi pemadam kebakaran (damkar).

"Api semakin besar karena posisinya juga tidak terjangkau. Kami keluar gor dan selang beberapa menit (petugas) pemadam tiba," jelas pemain di posisi small forward ini.

Manajemen Bali United Basketball menduga kebakaran di GOR Purna Krida terjadi karena korsleting listrik. Manajemen akan melakukan langkah lebih lanjut, mengingat tim Tridatu Warriors akan menjamu Prawira Harum Bandung di Indonesian Basketball League (IBL) pada Sabtu (3/2/2024).

Beruntung pada saat kebakaran terjadi, tidak menimbulkan korban jiwa. Seluruh pemain maupun tim ofisial dalam keadaan sehat dan aman.

"Ya musibah sih force majeure jadi kita yang adjust (menyesuaikan) jadinya pindah lapangan latihannya." kata Surliyadin.




(nor/gsp)

Hide Ads