Menjelang tahun baru sejumlah ruas jalan di Denpasar dan Badung makin macet. Pantauan detikBali Kamis (29/12/2022) sepanjang Jalan Imam Bonjol menuju Pantai Kuta padat kendaraan.
Hal ini disebabkan keluar masuk mobil dari arah Central Parkir. Meski demikian, bagi pengendara motor masih bisa melewati jalur ini.
Pengendara mobil harus lebih sabar mengantre agar bisa masuk ke area pantai.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kepadatan terjadi di sepanjang jalur Pantai Kuta. Memang, kawasan ini saban hari langganan macet. Namun sore tadi nampak makin ramai. Termasuk di sekitar Toko Joger dan The Keranjang.
Di kawasan ini nampak deretan mobil pribadi terparkir di bahu jalan.
Selain karena ada tempat belanja The Keranjang, jalur ini merupakan jalur paling dekat dari bandara ke kawasan Kuta.
Sebaliknya jika dari arah bandara keluar, kemudian lurus dari perempatan bandara di jam - jam tertentu seperti sore pukul 16.30 Wita menuju simpang bandara hingga simpang Dewa Ruci terpantau macet sore ini.
Kemacetan berlanjut hingga ke arah Sunset Road. Sebaliknya dari Sunset Road ke arah bandara hari ini pantauan detikBali terjadi kemacetan yang cukup mengular hingga 2 km.
Setelah fly over Dewa Ruci kemacetan diakibatkan putaran jalan mengarah Sanur - Kuta.
Selain itu karena ada Toko Oleh-oleh Krisna laju mobil sedikit melambat.
Meski demikian bagi pengguna sepeda motor masih bisa meliak-liuk di jalan untuk menghindari macet.
Nah, bagi detikers yang baru tiba untuk berlibur di Bali sebaiknya hindari jalan - jalan itu sekitar pukul 12.00 hingga 14.00 Wita. Atau sore pukul 16.30 Wita.
Sementara itu, Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas terkait macetnya di kawasan Kuta saat ini pihaknya menyediakan 1 titik posko pengamanan yakni di pantai Kuta.
Menurutnya, Posko ini dapat membantu memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan lokal dan asing.
Menurutnya pada saat malam pergantian tahun akan ada beberapa titik khususnya perayaan di Badung Selatan yakni di GWK (Garuda Wisnu Kencana) dan Pantai Kuta.
"Khusus wilayah GWK dan Kuta nanti kita akan lakukan pengalihan arus namun pengalihan arus ini akan melihat volume dari kendaraan yang akan melintas di dua wilayah tersebut," kata dia Rabu (28/12/2022) kepada sejumlah wartawan di Denpasar.
(hsa/dpra)