435.308 Orang Liburan di Bali, Kapolri Cek Prokes di Objek Wisata

435.308 Orang Liburan di Bali, Kapolri Cek Prokes di Objek Wisata

Sui Suadnyana - detikBali
Kamis, 05 Mei 2022 23:17 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengecek penerapan protokol kesehatan di Garuda Wisnu Kencana (GWK)
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengecek penerapan protokol kesehatan di Garuda Wisnu Kencana (Foto : Sui Suadnyana)
Badung -

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mewanti-wanti kepada pengelola tempat wisata di Bali agar menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat di tengah masa libur Idul Fitri 1433 hijiriah/2022 Masehi.

Terlebih ada sebanyak 435.308 orang yang memanfaatkan lebaran untuk berlibur di Pulau Dewata.

"Apalagi khusus wilayah Bali, saya mendapatkan laporan ada kurang lebih 435.308 orang yang masuk ke wilayah Bali, baik melalui jalur udara dan juga melalui jalur penyeberangan kapal Gilimanuk," kata Sigit saat mengecek penerapan protokol kesehatan di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Kamis (5/5/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Kapolri, momentum lebaran kali ini banyak dimanfaatkan oleh wisatawan untuk berlibur ke Bali dan tentunya akan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di Pulau Dewata.

Namun di sisi lain, ada hal-hal yang harus dijaga, khususnya berkaitan dengan masalah prokes.

"Oleh karena itu saya tentunya dalam kesempatan ini,.saya selalu ingatkan agar masyarakat tetap menjaga dan melaksanakan protokol kesehatan, utamanya memakai masker," pinta jenderal bintang empat itu.

Karena itu, Kapolri meminta agar obyek wisata menyiapkan aturan terkait dengan prokes.

Dengan demikian, antara pengunjung dan obyek wisata sama-sama saling mengingatkan bahwa prokes tetap harus dilaksanakan hingga saat ini. Sebab, kasus positif COVID-19 diharapkan tidak naik pasca-libur Idul Fitri.

"Karena memang kita harus mengantisipasi pasca dari Idul Fitri nanti, harapan kita laju COVID-19 betul-betul bisa kita kendalikan. Oleh karena itu, kunjungan wisata tentunya akan terus berlangsung sampai hari Minggu kurang lebih dan ini akan terus meningkat," ungkapnya.

Di sisi lain, Sigit mengungkapkan, hingga saat ini kunjungan wisatawan di GWK sudah seperti saat situasi normal sebelum pandemi COVID-19, dan bahkan terjadi peningkatan.

Ia memperkirakan, hal yang sama juga terjadi di wilayah lain.

"Oleh karena itu kami tidak bosan-bosan untuk mengingatkan terkait protokol kesehatan yang harus kita jaga sehingga laju COVID-19 setelah ini tetap bisa kendalikan," tuturnya.

Sigit mengaku, bahwa kunjungannnya ke GWK kali ini yakni guna mengecek penyelenggaraan prokes.

Dirinya mengikuti penyelenggaraan prokes satu per satu dari proses pembelian tiket. Sigit menyebut bahwa di GWK sudah ada konter-konter tertentu yang telah disiapkan untuk penerapan aplikasi PeduliLindungi dan juga masker yang dibagikan secara gratis.

"Kita cek tadi satu persatu sampai dengan salah satu titik yang juga dikunjungi oleh masyarakat yaitu Monumen Garuda Wisnu kencana, di Kuta Selatan, Badung. Di dalamnya juga sama, seluruh protokol kesehatan tetap dilaksanakan dengan baik," tukasnya.




(dpra/dpra)

Hide Ads