Beberapa pemain pilar PSS Sleman bakal absen saat menjamu Persiku Kudus di pekan ke-11 Championship 2025/2026 minggu depan. Mereka adalah Gustavo Tocantins, Frederic Injai, hingga Dominikus Dion.
PSS dijadwalkan menghadapi Persiku Kudus di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Senin (17/11) malam. Super Elja membawa tren positif jelang laga tersebut usai mengalahkan Persiba Balikpapan 2-1, Rabu (12/11) malam.
Namun, di laga tersebut, PSS panen kartu. Gustavo Tocantins diganjar kartu merah usai melakukan pelanggaran ke kiper Persiba, Pancar Nur pada injury time. Sementara Frederic Injai dan Dominikus Dion mendapat kartu kuning ketiga mereka, dan dipastikan absen pada laga mendatang karena akumulasi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bakal menjadi tantangan mengingat Tocantins menjadi mesin gol PSS dengan mencetak 10 gol dan enam assist. Striker asal Brasil itu juga menjadi top skor sementara Championship 2025/2026.
Sementara Injai dan Dion menjadi andalan PSS di lini tengah. Peran keduanya hampir tak tergantikan dalam 10 laga. Injai sendiri sudah mengoleksi lima gol dan tiga assist, sementara Dion mencatatkan satu gol dan satu assist.
Meski begitu, situasi tersebut tak menjadi masalah bagi pelatih PSS, Ansyari Lubis. Terkhusus Tocantins, Ansyari menyebut PSS tak hanya mengandalkan dia sebagai pencetak gol.
"Artinya kan kita bukan cuma mengandalkan Tocantins saja. Beberapa waktu kemarin itu banyak peluang juga dari beberapa pemain seperti Injai, Ichsan, sama Dion," ujar Ansyari kepada wartawan, Kamis (13/11/2025).
Ansyari menegaskan, seluruh pemainnya memiliki kualitas yang sama. Pelatih berlisensi AFC A itu telah mengantisipasi jika pemain pilarnya harus absen.
"Kita harus siap dan mengantisipasi siapa yang akan kita mainkan sebagai starter. Kita banyak pemain yang punya kualitas yang sama," pungkasnya.
(ahr/alg)












































Komentar Terbanyak
Termasuk Roy Suryo, Ini Daftar 8 Tersangka Kasus Tudingan Ijazah Palsu Jokowi
Peran Roy Suryo cs Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Editing-Manipulasi Digital
Penjelasan Gus Elham soal Viral Video Cium Anak di Panggung