Sinopsis Film Everly, Kisah Pelarian Budak Wanita Geng Yakuza

Sinopsis Film Everly, Kisah Pelarian Budak Wanita Geng Yakuza

Ulvia Nur Azizah - detikJogja
Kamis, 06 Jun 2024 21:00 WIB
Film Everly
Ilustrasi sinopsis film Everly, kisah pelarian budak wanita geng Yakuza. Foto film Everly: Dok. Dimensions Film via IMDb
Jogja -

Bioskop Trans TV hari ini menayangkan film Everly (2014) yang dibintangi Salma Hayek, Hiroyuki Watanabe, Laura Cepeda, dan Togo Igawa. Ingin tahu sinopsis Everly, detikers?

Dilihat detikJogja pada laman resminya, Bioskop Trans TV menayangkan film dua kali dalam sehari, yaitu pukul 21.00 WIB dan 23.00 WIB untuk Senin-Jumat, juga pukul 21.30 WIB dan 23.30 WIB untuk Sabtu-Minggu. Hari ini, Rabu (5/6/2024), film yang ditayangkan adalah Songbird dan Everly.

Film Everly bergenre action thriller. Ingin tahu seperti apa sinopsisnya sebelum menonton nanti malam? Mari simak sinopsis Everly berikut ini yang dirangkum dari laman IMDb dan Rotten Tomatoes.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sinopsis Film Everly

Film "Everly" mengisahkan wanita bernama Everly (Salma Hayek) yang telah dipaksa menjadi budak seks oleh seorang bos Yakuza sadis selama bertahun-tahun. Setelah bertahan dalam kondisi yang mengerikan selama empat tahun, Everly akhirnya melihat kesempatan untuk melarikan diri.

Dengan persenjataan yang hampir tidak terbatas dan semangat bertahan hidup yang kuat, Everly memutuskan melawan para penyiksa yang telah menyiksanya selama ini.

ADVERTISEMENT

Namun, keadaan semakin rumit ketika kepalanya dihargai sangat mahal, yang menarik perhatian gelombang pembunuh bayaran. Para pembunuh ini tidak hanya mengejar Everly, tetapi juga mengancam nyawa ibu dan anak perempuannya yang terasing.

Everly harus menggunakan kecerdasannya dan keahliannya dalam bertarung untuk menghadapi para pembunuh dan menyelamatkan keluarganya. Dengan segala kekuatannya, dia berusaha mengalahkan semua musuh yang datang, meskipun hanya seorang diri.

Pertanyaan besarnya adalah, apakah Everly dapat bertahan dari serangan tanpa henti ini dan berhasil menyelamatkan keluarganya dari ancaman yang mematikan?

Agar detikers mengetahui jawabannya, simak kelanjutan aksinya dalam film Every di Bioskop Trans TV malam ini.

Daftar Pemain Everly

Everly adalah film arahan sutradara Joe Lynch yang berdurasi 1 jam 32 menit. Berikut ini adalah deretan aktor dan aktris yang berperan di dalam film Everly.

  1. Salma Hayek sebagai Everly
  2. Hiroyuki Watanabe sebagai Taiko
  3. Laura Cepeda sebagai Edith
  4. Togo Igawa sebagai The Sadist
  5. Akie Kotabe sebagai Dead Man
  6. Gabriella Wright sebagai Anna
  7. Caroline Chikezie sebagai Zelda
  8. Jennifer Blanc-Biehn sebagai Dena (Jennifer Blanc)
  9. Jelena Gavrilovic sebagai Elyse
  10. Aisha Ayamah sebagai Maisey

Jadwal Tayang Film The Informer di Bioskop Trans TV

Dikutip dari laman resmi Trans TV, Everly akan ditayangkan di Bioskop Trans TV pada Kamis, 6 Juni 2024. Film ini ditayangkan pada malam pukul 23.00 WIB. Untuk diketahui, film yang ditayangkan beserta jam tayangnya di Bioskop Trans TV dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Jadwal Acara Trans TV Hari Ini

Sebagai tambahan, berikut adalah jadwal acara Trans TV yang ditayangkan pada Kamis, 6 Juni 2024.

  • 05.00 WIB Islam Itu Indah
  • 06.30 WIB Insert Pagi
  • 07.30 WIB CNN Indonesia Good Morning
  • 08.30 WIB Pagi-Pagi Ambyar
  • 10.00 WIB Siapa Mau Jadi Juara
  • 11.00 WIB Insert
  • 12.30 WIB Brownis (Obrolan Manis)
  • 14.00 WIB Rumpi (No Secret)
  • 15.00 WIB Insert Today
  • 16.00 WIB CNN Indonesia News Update
  • 16.30 WIB Dream Box Indonesia
  • 17.30 WIB Bikin Laper
  • 18.30 WIB Insert Story
  • 19.30 WIB Dunia Punya Cerita
  • 20.15 WIB Tanpa Batas
  • 21.00 WIB Bioskop Trans TV - Songbird
  • 23.00 WIB Bioskop Trans TV - Everly
  • 01.00 WIB CNN Connected

Demikian sinopsis film Everly yang tayang di Bioskop Trans TV malam ini. Selamat menonton, Dab!




(dil/rih)

Hide Ads