Setelah beberapa waktu berorasi, massa yang mengatasnamakan diri Aliansi Jogja Memanggil ditemui oleh anggota DPRD DIY. Namun, hal itu disambut massa dengan olok-olok hingga membakar safety cone.
Adalah Ketua komisi A DPRD DIY Eko Suwanto yang menemui massa. Eko pun diminta massa untuk membacakan pers rilis yang dibuat oleh massa. Namun di tengah pembacaan, umpatan-umpatan terlontar dari massa.
Usai membaca pers rilis, Eko kemudian memberikan opsi kepada massa untuk meneruskan tuntutan massa ke DPR RI. Massa diminta membuat draft tuntutan dan Eko pun bersedia menandatangani.
"Hari ini juga silakan buat, saya tanda tangani, saya teruskan langsung ke DPR RI," ujar Eko di tengah kerumunan massa, Kamis (20/3/2025).
Massa menolak tawaran Eko tersebut. Suasana semakin tegang dan tidak ada titik temu. Beberapa massa pun membakar safety cone di samping kerumunan. Namun tak berselang lama, api padam dengan sendirinya.
"Yang kita minta itu gagalkan, bukan tanda tangan, tanda tangan hanya formal. Menolak dan menggagalkan undang-undang TNI," tegas salah satu orator menjawab tawaran dari Eko.
![]() |
Hingga berita ini ditulis, massa masih melanjutkan aksinya dengan bergantian berorasi hingga menggelar aksi-aksi teatrikal.
(apu/ams)
Komentar Terbanyak
Komcad SPPI Itu Apa? Ini Penjelasan Tugas, Pangkat, dan Gajinya
Ternyata Ini Sumber Suara Tak Senonoh yang Viral Keluar dari Speaker di GBK
Pengakuan Lurah Srimulyo Tersangka Korupsi Tanah Kas Desa