Beredar video rumah seorang lansia yang hidup sebatang kara di Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) hangus terbakar. Video ini pun viral di sosial media.
Video ini diunggah oleh akun Instagram @panoramakulonprogo pada Rabu (3/7) malam. Hingga pagi ini, video yang diposting akun tersebut sudah ditonton lebih dari 53 ribu kali.
Dalam postingannya akun @panoramakulonprogo menerangkan jika peristiwa itu menimpa rumah nenek Sio berumur sekitar 90 tahun di Dusun Tegalsari, Kalurahan Ngargosari, Kapanewon Samigaluh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Info kebakaran lur. Rumah seorang lansia Simbah Sio, umur 90 an (hidup sebatang kara), habis isya terlihat rumah bagian dapur menyala oleh sdr Darmawan. Kemudian dia berinisiatif menyelematkan pemilik rumah. Tidak lama, warga berdatangan untuk memadamkan api yang sudah merambat molo rumah. Saat ini sudah terkondisi," tulis akun tersebut seperti dilihat detikJogja, Kamis (4/7).
Saat dimintai konfirmasi wartawan, Kasi Humas Polres Kulon Progo, AKP Triatmi Noviartuti, membenarkan peristiwa tersebut. Dijelaskan bahwa peristiwa ini terjadi kemarin malam sekitar pukul 19.30 WIB. Adapun pemilik rumah bernama Kasiyono warga Tegalsari.
"Pada Selasa sekitar pukul 19.30 WIB, piket Reskrim Polsek Samigaluh mendapati informasi mengenai Kebakaran di Rumah bapak Kasiyono, warga Tegalsari," ujarnya.
Novi mengatakan kebakaran berlangsung cepat dan bisa ditangani oleh warga setempat. Namun demikian, kobaran api menghanguskan sebagian bangunan rumah hingga menelan kerugian Rp 4 juta.
"Atas kejadian kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, namun kerugian material berupa bangunan yang rusak terbakar serta alat dapur dengan kerugian sekitar Rp4 juta," terangnya.
Novi mengatakan penyebab kebakaran belum diketahui secara pasti. Adapun dari hasil pemeriksaan, indikasi sementara penyebab peristiwa tersebut karena adanya percikan api dari tungku yang menyala.
"Untuk indikasi sementara penyebab kejadian tersebut dikarenakan percikan api dari tungku yang merembet ke tumpukan kayu kering dan tempat tidur di lokasi kejadian," ucapnya.
(apl/apl)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
PDIP Jogja Kembali Aksi Saweran Koin Bela Hasto-Bawa ke Jakarta Saat Sidang
Ponsel Diplomat Kemlu yang Tewas Misterius Ternyata Hilang