Aksi pencurian terjadi di salah satu rumah makan di Margokaton, Seyegan, Sleman, dini hari tadi viral di media sosial. Polisi saat ini tengah memburu pelaku.
Adapun kejadian itu diunggah di akun media sosial Instagram @merapi_uncover. Akun itu mengunggah rekaman CCTV detik-detik pencurian.
Uniknya, pelaku pencurian menggunakan kardus untuk menutupi wajahnya agar tidak terekam CCTV. Dalam unggahan itu juga disebutkan pelaku menggondol sejumlah barang dari rumah makan tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Manusia Kardus, melakukan pencurian di Joglo narto atmojo, seyegan, sleman. Sabtu, 11 Mei 2024 sekitar jam 01.20 WIB dini hari," tulis akun @merapi_uncover seperti dilihat detikJogja, Sabtu (11/5/2024).
Kapolsek Seyegan AKP Yuliyanto saat dimintai konfirmasi membenarkan adanya peristiwa pencurian di Joglo Nartoatmojo.
"Benar, telah terjadi tindak pidana pencurian barang. Korban sudah membuat laporan polisi," kata Yuliyanto saat dihubungi detikJogja melalui pesan singkat, hari ini.
Dijelaskan Yuliyanto, pencurian diketahui saat salah satu saksi datang ke Joglo Nartoatmojo pada Sabtu (11/5) pukul 04.00 WIB. Dia melihat rolling door di salah satu sudut joglo sudah terbuka. Karena curiga, dia menghubungi rekannya yang pada malam itu berjaga.
"Saksi menghubungi rekannya atau pelapor dan mengecek. Ternyata speaker, 4 tabung gas, dan makanan ringan sudah hilang," ujarnya.
Saat ini, pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan, dan pengumpulan bukti untuk menangkap pelaku.
"Tindakan kami selanjutnya akan kami lakukan penyelidikan mencari bukti-bukti petunjuk yang berada di TKP dan seputarannya," pungkasnya.
(ams/ams)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
PDIP Jogja Kembali Aksi Saweran Koin Bela Hasto-Bawa ke Jakarta Saat Sidang
PDIP Bawa Koin 'Bumi Mataram' ke Sidang Hasto: Kasus Receh, Bismillah Bebas