Mantan Wakil Wali Kota Jogja 2017-2022 Heroe Poerwadi sudah menyatakan diri siap bertarung memperebutkan kursi Wali Kota Jogja 2024-2029. Ia mengaku sudah menjalin komunikasi dengan bakal calon pendampingnya.
Ditemui wartawan usai acara syawalan di Balai Kota Jogja, Heroe mengatakan PAN saat ini tengah berkomunikasi dengan partai-partai lain untuk membangun koalisi.
"Memang kita harus merangkul banyak partai untuk bisa bareng-bareng membangun Kota Jogja," jelas Heroe kepada wartawan, Jumat (19/4/2024).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dari PAN kan insyaallah di tingkat DPD kan sudah selesai, sekarang dikoordinasikan di tingkat Nasional. Kemudian komunikasi dengan partai-partai juga sebagian sudah jalan beberapa nanti akan teragenda," imbuh Heroe yang merupakan Ketua DPD PAN Kota Jogja ini.
Heroe melanjutkan, pihaknya telah berkomunikasi dengan hampir semua partai. Ia juga menargetkan bisa berkomunikasi dengan seluruh partai. Meski begitu, bahasan dengan partai-partai masih soal membangun koalisi.
"Saya kira sampai sekarang temen-temen belum sampai pada (kriteria Wakil), sekarang lagi mem-fix-kan tentang Wali Kota. Jadi nanti kalau temen-temen partai sudah fix dengan Wali Kota bari kita bicarakan Wakil Wali Kota," paparnya.
Meski begitu, Heroe tak menampik telah mengantongi beberapa nama kandidat pendampingnya dalam Pilkada nanti. Menurutnya, setidaknya ia sudah berkomunikasi dengan empat nama.
"Yang komunikasi sudah banyak, tapi kan harus dikomunikasikan kembali dengan temen-temen partai, dikomunikasikan dengan temen-temen lainnya supaya ada kesepakatan," ujarnya.
"Ya ada beberapa lah yang sudah komunikasi, lebih dari empat. Ada partai, ada non partai, ada pengusaha, macem-macem," pungkas Heroe.
Sebelumnya, Heroe mengatakan namanya sudah diumumkan oleh PAN untuk maju sebagai calon Wali Kota Jogja.
"Ya PAN Kota Jogja, sudah membuat keputusan dari rekomendasi Musda 2020, Rakerda 2021, dan 2022, yang menetapkan mengajukan Heroe Poerwadi untuk maju jadi Wali Kota Jogja," jelas Heroe saat dihubungi wartawan, Sabtu (9/3).
"Dan terkait hal tersebut, maka pada Pilkada 2024 ini, sebagai orang yang dipercaya dan diberi amanah untuk maju sebagai calon Wali Kota, maka dengan bismillah, kami siap untuk mewujudkan amanah tersebut," imbuhnya.
(rih/cln)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
Cerita Warga Jogja Korban TPPO di Kamboja, Dipaksa Tipu WNI Rp 300 Juta/Bulan
Direktur Mie Gacoan Bali Ditetapkan Tersangka, Begini Penjelasan Polisi