Banyak beredar informasi mengenai anjuran membaca surat Yasin sebanyak tiga kali pada malam Nisfu Syaban. Apakah amalan ini memiliki keutamaan dan dalil sehingga sangat dianjurkan untuk dibaca?
Menilik Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2024 terbitan Kementerian Agama, bulan Syaban telah dimulai sejak tanggal 11 Februari 2024. Sementara itu, Nisfu Syaban (pertengahan bulan Syaban) jatuh pada Minggu, 25 Februari 2024. Namun, untuk malam Nisfu Syaban, akan dimulai sejak Sabtu, 24 Februari 2024 usai waktu Maghrib.
Untuk lebih lengkapnya, di bawah ini penjelasan mengenai amalan membaca surat Yasin tiga kali ketika malam Nisfu Syaban.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Keutamaan Membaca Surat Yasin saat Malam Nisfu Syaban
Di tengah-tengah masyarakat, sudah menjamur berbagai faedah surat Yasin yang dengannya surat ini begitu termasyhur. Namun, benarkah surat Yasin memiliki keutamaan sedemikian rupa?
Ditilik dari situs resmi Muhammadiyah, dari berbagai hadits tersebut, tidak ada satu pun yang menyebutkan keutamaan surat Yasin dibandingkan surat-surat lainnya dalam Al-Quran. Paling banter adalah hadits mengenai pembacaan surat Yasin di sisi mayit.
"Telah menceritakan kepada kami Abu al-Mugirah, telah menceritakan kepada kami Safwan, telah bercerita kepadaku beberapa orang syaikh, mereka menghadiri Gudaif al-Haris ats-Tsumali tatkala kekuatan fisiknya telah melemah, lalu berkata; Maukah salah seorang di antara kalian membacakan surah Yasin? Lalu Salih bin Syuraih as-Sakuni membacanya, tatkala sampai pada ayat yang ke empat puluh, Gudaif al-Haris ats-Tsumali wafat. (Safwan r.a.) berkata; Beberapa syaikh tadi berkata; Jika hal itu dibacakan di sisi mayit, maka akan diringankannya. Safwan berkata; 'Isa bin al-Mu'tamir membacakan di sisi Ma'bad" (H.R. Ahmad no. 16355)
Hadits ini oleh Imam al-Albani ditegaskan keshahihan atsarnya. Beliau melanjutkan, sanad haditsnya shahih, perawinya tsiqah, selain para masyaikh yang tidak disebutkan namanya satu per satu. Alhasil, keutamaan surat Yasin yang satu ini berasal dari atsar mauquf, yakni berupa ijtihad pribadi sahabat, bukan langsung dari Nabi Muhammad SAW.
Sementara itu, banyak juga hadits yang beredar mengenai keutamaan malam Nisfu Syaban. Menilik situsmuslim.or.idyang dikelola oleh Yayasan Pendidikan Islam Al-Atsari, terdapat sebuah hadits shahih mengenai malam Nisfu Syaban. Hadits ini dishahihkan oleh Imam Al-Albani dalam Silsilah Ahadits Ash-Shahihah no. 1144 sebagai berikut:
يَنْزِلُ اللهُ تَبَارَكَ وَ تَعَالَى إِلَى خَلْقِهِ لَيْلَةَ النِّصْفِ مِنْ شَعْبَانَ, فَيَغْفِرُ لِجَمِيْعِ خَلْقِهِ, إِلاَّ لِمُشْرِكٍ أَوْ مُشَاحِنٍ
"Allah Tabaraka wa Ta'ala turun kepada makhluk-Nya pada malam Nisfu Syaban, lalu Dia mengampuni seluruh makhluk-Nya kecuali orang musyrik dan orang yang bermusuhan".
Jika disimpulkan, tidak ada keutamaan khusus ketika membaca surat Yasin pada malam Nisfu Syaban. Namun, tentunya, seorang muslim yang mengamalkannya akan mendapat pahala membaca Al-Quran yakni satu hurufnya diganjar dengan 1 kebaikan dan dilipatkan menjadi 10 kebaikan.
Terlebih, apabila dibaca pada malam Nisfu Syaban yang padanya Allah SWT mengampuni dosa-dosa makhluknya. Pun juga dibaca di bulan Syaban yang padanya, amalan tahunan umat manusia akan dilaporkan.
Sehingga, secara ringkas dapat dipahami bahwa tidak ada keutamaan khusus dalam membaca surat Yasin sebanyak tiga kali pada malam Nisfu Syaban. Kecuali, dalam artian, mendapat pahala membaca Al-Quran, dan waktu membacanya istimewa, yakni di malam Nisfu Syaban dalam bulan Syaban.
Dalil Membaca Surat Yasin 3 Kali pada Malam Nisfu Syaban
Yasin merupakan salah satu surat mulia dalam Al-Quran. Padanya terkandung banyak nasihat dan wejangan yang dapat diimplementasikan umat Islam dalam kehidupan sehari-hari.
Sejatinya, tidak ada dalil khusus yang mensyariatkan adanya ibadah ini. Lebih lanjut, kebiasaan yang telah menjamur adalah membacanya sebanyak 3 kali dengan disertai doa maupun permohonan. Ditilik dari situs Nahdlatul Ulama (NU) Jawa Timur, Sayyid Muhammad bin Alwi bin Abbas Al-Maliki menjelaskan:
لكن لا مانع أن يضيف الإنسان إلى عمله مع إخلاصه مطالبه وحاجاته الدينية والدنياوية، الحسية والمعنوية، الظاهرة والباطنة، ومن قرأ سورة يس أو غيرها من القرآن لله تعالى طالبا البركة في العمر، والبركة في المال، والبركة في الصحة فإنه لا حرج عليه، وقد سلك سبيل الخير (بسرط أن لا يعتقد مشروعية ذلك بخصوصه) فليقرأ يس ثلاثا، أو ثلاثين مرة، أو ثلاث مئة مرة، بل ليقرأ القرآن كله لله تعالى خالصا له مع طلب قضاء حوائجه وتحقيق مطالبه وتفريج همّه وكشف كربه، وشفاء مرضه وقضاء دينه، فما الحرج في ذلك...؟.. والله يحب من العبد أن يسأله كل شئ، حتى ملح الطعام وإصلاح شسع نعله
Artinya: "Tapi tak ada larangan bagi seseorang yang mengiringi amal salehnya dengan permintaan dan permohonan hajat agama dan dunia, jiwa dan raga, lahir dan batin. Siapa saja yang membaca surat Yasin atau surat lainnya dengan ikhlas lillahi ta'ala sambil memohon keberkahan pada usia, harta, dan kesehatan, maka hal itu tak masalah. Artinya, orang ini telah menempuh jalan yang baik (dengan catatan ia tidak meyakini bahwa amal salehnya itu disyariatkan secara khusus untuk hajat tersebut). Silakan membaca surat Yasin 3 kali, 30 kali, 100 kali, atau mengkhatamkan 30 juz Al-Quran secara ikhlas lillahi ta'ala diiringi dengan permohonan atas segala hajat, doa agar harapan terwujud, permintaan agar dibukakan dari kebimbangan, pengharapan agar dibebaskan dari kesulitan, permohonan kesembuhan dari penyakit, permintaan kepada Allah agar hutang terbayar. Lalu di mana masalahnya? Allah senang terhadap hamba-Nya yang bermunajat kepada-Nya atas pemenuhan hajat apapun termasuk hajat atas garam pelengkap masakan dan hajat atas tali sandal yang rusak." (Lihat: Sayyid Muhammad bin Alwi bin Abbas Al-Maliki, Ma Dza fi Sya'ban? Cetakan pertama, 1424 H, halaman: 119).
Nah, demikian penjelasan seputar keutamaan membaca surat Yasin sebanyak tiga kali saat malam Nisfu Syaban dan dalilnya. Wallahu a'lam.
(apl/cln)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
PDIP Jogja Bikin Aksi Saweran Koin Bela Hasto Kristiyanto
Direktur Mie Gacoan Bali Ditetapkan Tersangka, Begini Penjelasan Polisi