Nyoblos Bareng Keluarga, Amien Rais Optimis Partai Ummat Dapat Kursi di DPR

Nyoblos Bareng Keluarga, Amien Rais Optimis Partai Ummat Dapat Kursi di DPR

Muhammad Iqbal Al Fardi - detikJogja
Rabu, 14 Feb 2024 09:21 WIB
Ketua Majelis Syura Partai Ummat, Amien Rais, bersama Istrinya Kusnasriyati Sri Rahayu saat usai mencoblos di TPS 124 Condongcatur.
Ketua Majelis Syura Partai Ummat, Amien Rais, bersama Istrinya Kusnasriyati Sri Rahayu saat usai mencoblos di TPS 124 Condongcatur. Foto: Muhammad Iqbal Al Fardi/detikJogja.
Sleman -

Ketua Majelis Syura Partai Ummat, Amien Rais, bersama keluarganya mencoblos di TPS 124 Condongcatur, Sleman. Amien optimis Partai Ummat akan dapat kursi di parlemen.

Pantauan detikJogja di lokasi pada Rabu (14/2/2024) pukul 05.45 WIB, tampak KPPS sibuk menyiapkan TPS 124 Condongcatur, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman. TPS yang terletak di tempat parkir Sekolah Tinggi Bahasa Asing LIA ini hanya berjarak sekitar 150 meter dari kediaman Amien.

Nama Amien Rais tercatat sebagai DPT dalam Pemilu 2024 ini di TPS 124 Condongcatur. Keluarga Amien Rais yang terdaftar di TPS yang sama sebagai DPT yakni Tasniem Fauzia, Hanum Salsabiela, Ridho Rahmadi, Rangga Almahendra, Kusnasriyati Sri Rahayu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemilih mulai berdatangan pada pukul 07.00 WIB. Banyak pemilih yang berasal dari golongan lansia.

Amien datang bersama istrinya, Kusnasriyati, pada pukul 07.53 WIB. Ia dan istrinya datang menggunakan mobil.

ADVERTISEMENT

Sejumlah warga tampak menyalami Amien dan istrinya. Mantan Ketua PP Muhammadiyah dan istrinya itu tampak mengantre bersama warga lainnya.

Amien Rais dan istrinya dipanggil untuk mencoblos pada pukul 08.19 WIB. Tampak Amien mencoblos di bilik suara nomor 3. Sedangkan istrinya mencoblos di bilik suara nomor 4.

Sementara, Ridho datang bersama istrinya, Tasniem pada pukul 08.21 WIB. Ia dan istrinya dipanggil pada pukul 08.29 WIB.

Usai menggunakan hak pilihnya, Amien Rais mengaku optimis Partai Ummat bisa meraih kursi di parlemen.

"Kalau optimis, ya optimis. Kita nggak tahu lah ya karena partai baru," jelas Amien kepada detikJogja saat ditemui usai mencoblos, pagi ini.

Untuk target kursi di parlemen, Amien berharap mendapatkan 24 lebih kusi.

"Mudah-mudahan sekitar 24 ke atas," pungkasnya.

Sementara itu, Ketua KPPS TPS 124 Condongcatur, Alexander Adhi Wijaya, menuturkan di TPS tersebut terdapat 286 DPT. Di TPS 124 itu, Alexander menyebutkan keluarga Amien juga mencoblos di TPS tersebut.

"Ada 286 DPT. Di situ ada Pak Amien Rais juga beberapa keluarganya," kata Alexander kepada detikJogja saat ditemui di TPS 124 Condongcatur, pagi ini




(apl/ahr)

Hide Ads