Sultan HB X: Gunakan Hak Pilih Sesuai Keyakinan, Jangan Golput

Sultan HB X: Gunakan Hak Pilih Sesuai Keyakinan, Jangan Golput

Adji G Rinepta - detikJogja
Selasa, 13 Feb 2024 12:44 WIB
Raja Keraton Jogja yang juga Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X menerima rombongan KPU di kediamannya, Kraton Kilen, Selasa (13/2/2024).
Raja Keraton Jogja yang juga Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X menerima rombongan KPU di kediamannya, Kraton Kilen, Selasa (13/2/2024). Foto: Adji G Rinepta/detikJogja
Jogja -

Raja Keraton Jogja yang juga Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X mengimbau masyarakat yang terdaftar sebagai pemilih pada Pemilu 2024 agar menggunakan hak pilihnya. Sultan menyatakan proses Pemilu adalah demi masa depan bangsa dan negara.

"Gunakan hak pilihan saudara, jangan golput ya. Tentukan pilihan sesuai dengan keyakinan saudara-saudara," kata Sultan usai penyerahan undangan mencoblos dari KPU, di kompleks Keraton Jogja, Selasa (13/2/2024).

Sultan mengatakan Pemilu sebagai proses demokrasi untuk memilih pimpinan baik di eksekutif maupun legislatif.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini peristiwa untuk masa depan bagi bangsa dan negara. Kita sudah menentukan pilihan demokratisasi lewat pemilu baik presiden, lembaga-lembaga tinggi negara, maupun para pimpinan di daerah baik itu bupati maupun wali kota," lanjutnya.

Sebelumnya, hari ini Sultan menerima undangan untuk menggunakan hak pilih dari KPU Kota Jogja. KPU juga menyerahkan undangan untuk beberapa anggota keluarga Sultan.

ADVERTISEMENT

Penyerahan undangan ini dilakukan di kediaman Sultan, kompleks Keraton Jogja, Selasa (13/2) pagi. Dalam kesempatan ini, selain KPU Kota Jogja, hadir pula perwakilan KPU DIY, serta aparat kepolisian dan TNI.

Sultan sekeluarga besok akan nyoblos di TPS 12 Kelurahan Panembahan, Kemantren Kraton, Kota Jogja.

Sementara itu, Ketua KPU Kota Jogja, Noor Harsya Aryosamudro menjelaskan dalam kesempatan ini pihaknya menyampaikan beberapa undangan untuk keluarga Sultan, mulai dari istri, anak, hingga cucunya.

"Hari ini ada Ngarsa Dalem dengan garwa (istri), kemudian Gusti Hayu dengan garwa (suami), Gusti Madu dengan garwa, Gusti Bendara dengan garwa, jadi ada 10, dengan wayah (cucu) Mas Marel ada 11 pemilih yang beralamat di Kraton Kilen," paparnya.

"Gusti Mangkubumi dan Kanjeng Pangeran Wironegoro besok akan menggunakan (hak pilih) di Dalem di Suryocondro," ujar Harsya menambahkan.

Harsya menyebut, kebiasaan Sultan sekeluarga biasa datang ke TPS pagi hari bahkan sebelum TPS buka. Sultan pun selalu nyoblos dengan urutan pertama.

"Pagi sekali jam 06.40 beliau bersama garwa dan putra mantu wayah biasanya sudah hadir dan melihat persiapan KPPS di TPS 12. Kemudian akan menjadi pemilih nomor 1 ketika pukul 07.00 WIB, beliau, kemudian Gusti Kanjeng Ratu Hemas, putra mantu, kemudian akan menjadi pemilih sekitar nomor satu hingga nomor 11," tutupnya.




(rih/apl)

Hide Ads