Ditangkap Polisi, Mami Icha Diduga Jual 21 ABG Tarif Rp 1,5 Juta-Rp 8 Juta

Nasional

Ditangkap Polisi, Mami Icha Diduga Jual 21 ABG Tarif Rp 1,5 Juta-Rp 8 Juta

Tim detikNews - detikJogja
Selasa, 26 Sep 2023 16:32 WIB
Mami Icha, muncikari poristitusi ABG di Jakarta Pusat ditangkap polisi.
Foto: Mami Icha, muncikari poristitusi ABG di Jakarta Pusat ditangkap polisi. (dok. istimewa/Polda Metro Jaya)
Jogja -

Polisi menangkap wanita berinisial FEA alias Mami Icha (24) yang diduga menjual 21 ABG kepada pria hidung belang. Terungkap tarif yang dipatok Mami Icha Rp 1,5 juta hingga Rp 8 juta.

Dilansir detikNews, hasil pemeriksaan sementara polisi, Mami Icha diduga mengeksploitasi seks 21 ABG. Dalam kasus prostitusi ini, Mami Icha menawarkan korban perawan dengan harga Rp 8 juta dan non-perawan Rp 1,5 juta.

"Tersangka FEA memasang tarif Rp 1,5 juta, di mana dari Rp 1,5 juta dibayarkan rata-rata untuk tersangka FEA ini mendapatkan keuntungan Rp 500 ribu. Sedangkan untuk yang perawan dengan kebijakan tarif senilai Rp 7-8 juta ini bervariasi, untuk tersangka FEA mengambil keuntungannya mulai dari Rp 1-1,5 juta," kata Dirkrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak kepada wartawan, Selasa (26/9/2023).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hingga kini pihak kepolisian masih melakukan pendataan terkait berapa uang yang Mami Icha hasilkan dari bisnis haram tersebut. Namun diketahui, Mami Icha mendapatkan bayaran berbeda dari yang diberikan klien.

Ade Safri juga mengungkap cara Mami Icha merekrut para ABG. Dalam praktiknya, Mami Icha melibatkan jaringan.

ADVERTISEMENT

"Bagaimana tersangka merekrut para anak korban, dari hasil penyelidikan dan penyidikan yang kita lakukan memiliki jaringan untuk merekrut anak korban melalui jaringannya ini," kata Ade Safri.

Sementara itu, motif Mami Icha menjajakan jasa prostitusi itu untuk memenuhi gaya hidup. "(Motif) Sementara ekonomi. Untuk keuntungan yang dia dapatkan digunakan untuk kebutuhan sehari-hari dari tersangka FEA yang bersangkutan," jelasnya.

Mami Icha sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan. Ia dijerat dengan Pasal 27 ayat 1 jo Pasal 45 ayat 1 Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dan/atau Pasal 296 dan/atau Pasal 506 KUHP dan/atau Pasal 4 ayat 2 jo Pasal 30 UU Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi dan/atau Pasal 2 jo Pasal 17 UU Nomor 21 tahun 2007 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang dan/atau Pasal 76I jo Pasal 88 UU Nomor 35 Tahun 2014 tentang perubahan atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak.




(rih/ams)

Hide Ads