Lafal Dzikir Malam 9 Muharram: Arab, Latin, dan Artinya

Lafal Dzikir Malam 9 Muharram: Arab, Latin, dan Artinya

Tim detikJogja - detikJogja
Rabu, 26 Jul 2023 18:03 WIB
Couple of glowing Moroccan ornamental lanterns on the table. Greeting card, invitation for Muslim holy month Ramadan Kareem, festive blue night background with glittering golden bokeh lights.
Lafal Dzikir Malam 9 Muharram: Arab, Latin, dan Artinya. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Tabitazn)
Jogja -

Dzikir malam termasuk salah satu amalan sunah yang bisa dilaksanakan umat Islam pada bulan Muharram. Berikut 7 dzikir yang bisa dibaca pada malam 9 Muharram atau menjelang pelaksanaan puasa Tasua.

Diketahui, 9 Muharram tahun ini jatuh pada Kamis, 27 Juli 2023. Hal tersebut berdasarkan penetapan 1 Muharram 1445 H atau Tahun Baru Islam 2023 yang jatuh pada Rabu, 19 Juli 2023 lalu. Dengan demikian umat Islam bisa menunaikan puasa Tasua mulai besok.

Asyura Kesempatan Emas Perbanyak Dzikir

Dilansir artikel 'Dzikir-Dzikir yang Dapat Dibaca Pada Hari Ayura' karya Ila Fadilasari di laman resmi lampung.nu.or.id dituliskan bahwa banyak dari umat-umat terdahulu yang diterima taubat mereka pada hari Asyura.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam artikel tersebut dijelaskan pula bahwa hari Asyura adalah kesempatan emas bagi umat Islam untuk memperbanyak dzikir dan istighfar. Senantiasa meminta ampun kepada Allah membawa banyak manfaat. Salah satunya disebutkan dalam hadis yang diriwayatkan Abdullah bin Abbas ra berikut:

Rasulullah SAW bersabda: Barangsiapa yang senantiasa beristighfar (meminta ampun kepada Allah), Allah menjadikan setiap kesusahan baginya jalan keluar, setiap kegalauan kelapangan, dan dia diberikan rezeki yang tidak dia sangka-sangka (HR Abu Dawud).

ADVERTISEMENT

Maka itu para ulama menganjurkan agar memperbanyak dzikir dan istighfar pada hari tersebut. Di antaranya seperti yang dianjurkan oleh Imam Al-Ajhuri yang menyatakan:

Barang siapa yang pada hari Asyura membaca

حَسْبُنَا اللهُ وَنِعْمَ الوَكِيْلِ نِعْمَ المَوْلَى وَنِعْمَ النَّصِيْرُ

Hasbunallahu wani'mal wakiil ni'mal mawlaa wa ni'mannasiir

"Cukuplah Allah (menjadi penolong) bagi kami dan Dia sebaik-baik pelindung dan penolong", sebanyak 70 kali, niscaya Allah akan menjaganya dari keburukan tahun tersebut.

Sebagai langkah meningkatkan ibadah, berikut ini bacaan dzikir malam 9 Muharram yang bisa diamalkan:

7 Dzikir Malam Jelang Puasa Tasua

1. Laa ilaha illallah 100 x

لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ..... ×١٠٠

2. Allahumma shalli ala Sayyidinaa Muhammad wa'ala alihi washahbihi wa sallam 100 x

اللّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّمْ..... ×١٠٠

3. Astaghfirullah al-adziim 100 x

أَسْتَغْفِرُ اللهَ الْعَظِيْمَ..... ×١٠٠

4. Rabbanaa dzalamnaa anfusanaa wain lam taghfirlanaa lanakunanna minal khaasiriin 100 x

رَبَّنَا ظَلَمْنَا أَنْفُسَنَا وَإِنْ لَمْ تَغْفِرْ لَنَا لَنَكُوْنَنَّ مِنَ الخَاسِرِيْنَ..... ×١٠٠

5. Hasbunaallahu wani'mal wakiil 450 x

حَسْبُنَا اللهُ وَنِعْمَ الوَكِيْلُ..... ×٤٥٠

6. Hasbunallahu wani'mal wakiil ni'mal mawlaa wanni'mannasiir 70×

حَسْبُنَا اللهُ وَنِعْمَ الوَكِيْلِ نِعْمَ المَوْلَى وَنِعْمَ النَّصِيْرُ..... ×٧٠

7. Robbighfirlii waarhamnii watub 'alaih 1000×

رَبِّ اغْفِرْ لِي وَارْحَمْنِي وَتُبْ عَلَيَّ..... ×١٠٠٠

Nah, itulah bacaan dzikir yang bisa dibaca di malam 9 Muharram lengkap dengan tulisan Arab, Latin, dan artinya.




(rih/ams)

Hide Ads