Polsek Ngadirojo menggelar Jumat Berkah dengan menyalurkan bantuan semen untuk membangun Musala Baitul Hikmah di SD Negeri 4 Gedong, Kecamatan Ngadirojo, Wonogiri. Kegiatan tersebut dilakukan untuk mendekatkan institusi kepolisian dengan masyarakat.
Bantuan tersebut diserahkan oleh Kapolsek Ngadirojo AKP Pujoyono bersama Kanit Samapta Polsek Ngadirojo Aiptu Sarwanto dan Bhabinkamtibmas Brigadir Yoga Ilham dan Briptu Novan G pada Jumat (28/11/2025) pukul 10.00 WIB. Bantuan semen tersebut diharapkan dapat mendukung pembangunan musala tersebut.
Rombongan Polsek Ngadirojo pun disambut baik oleh para guru dan siswa SDN 4 Gedong. Pihak sekolah pun mengapresiasi bantuan tersebut untuk membangun musala.
Kapolres Wonogiri AKBP Wahyu Sulistyo melalui Kasi Humas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo mengatakan Jumat Berkah adalah upaya Polres Wonogiri untuk memperkuat kedekatan dengan masyarakat.
"Polri hadir tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga memberikan manfaat nyata bagi lingkungan, termasuk fasilitas pendidikan dan keagamaan. Kami mendorong seluruh jajaran untuk terus aktif dalam kegiatan sosial yang membangun kedekatan dengan masyarakat," kata Anom dalam keterangan tertulis yang diterima detikJateng, hari ini.
Simak Video "Video Kebakaran Pasar Wonogiri, 300 Kios Ludes"
(aku/apl)