Cara Temukan Arah Kiblat untuk Sholat, Online Lebih Mudah

Cara Temukan Arah Kiblat untuk Sholat, Online Lebih Mudah

Kristina - detikHikmah
Rabu, 18 Jan 2023 09:03 WIB
3 yang harus diperhatikan saat cek arah kiblat
Ilustrasi cara menentukan arah kiblat. Foto: Fuad Hasyim/detikcom
Jakarta - Kiblat umat Islam saat mengerjakan sholat adalah menghadap ke Ka'bah. Ada sejumlah cara menemukan arah kiblat dengan mudah yang bisa dilakukan.

Perintah untuk sholat menghadap kiblat disebutkan dalam sebuah riwayat yang berasal dari Khallad bin Rafi'. Rasulullah SAW bersabda,

إِذا قمتَ إِلى الصلاة فأسبغ الوضوء، ثمَّ استقبِل القبلة فكبِّر

Artinya: "Jika kamu hendak sholat sempurnakanlah wudhu kemudian menghadaplah ke arah kiblat." (HR Muslim. Bukhari juga meriwayatkan hal serupa)

Disebutkan dalam Kitab Lengkap Panduan Shalat karya Khalilurrahman Al-Mahfani dan Abdurrahim Hamdi, menghadap kiblat dalam sholat berarti menghadap Ka'bah yang terletak di Makkah. Apabila tidak melihatnya, maka harus menghadap ke arah Ka'bah tersebut.

Sebagaimana Allah SWT berfirman dalam surah Al Baqarah ayat 144, "Maka palingkanlah wajahmu ke arah Masjidil Haram."

Ada sejumlah cara menentukan arah kiblat yang bisa dilakukan umat Islam, terutama ketika sedang bepergian ke suatu wilayah. Mulai dari menggunakan benda ketika fenomena Rashdul Qiblah hingga menggunakan aplikasi di handphone secara online. Berikut selengkapnya.

1. Cara Temukan Arah Kiblat dengan Benda ketika Rashdul Qiblah

Cara menentukan arah kiblat yang pertama adalah dengan bantuan benda tegak ketika terjadi fenomena Rashdul Qiblah. Fenomena ini terjadi ketika Matahari berada di atas Ka'bah dan umumnya berlangsung dua kali dalam setahun.

Ketika fenomena ini berlangsung, bayangan benda yang terbentuk akan mengarah ke Ka'bah saat Matahari tepat berada di atasnya. Melansir arsip detikHikmah, berikut menentukan arah kiblat menggunakan benda ketika Rashdul Qiblah:

  • Tentukan tempat yang akan diketahui arah kiblatnya, dengan mencari lokasi yang rata dan terkena cahaya matahari.
  • Gunakan benda atau tongkat yang lurus, bisa juga menggunakan benang berbandul.
  • Siapkan jam yang telah dikalibrasikan atau dicocokkan dengan waktu BMKG.
  • Tancapkan tongkat di atas permukaan tanah dan pastikan benar-benar tegak lurus (90 derajat dari permukaan tanah) atau gantungkan benang berbandul.
  • Tunggu hingga waktu Rashdul Qiblah tiba, lalu amati bayangan tongkat atau benang pada waktu tersebut.
  • Setelah itu, tandai ujung bayangan dan tarik garis lurus dengan pusat bayangan, baik tongkat atau bandul.
  • Garis lurus yang menghadap dari ujung ke pusat bayangan merupakan arah kiblat untuk tempat tersebut.

2. Cara Temukan Arah Kiblat dengan Kompas

Cara lainnya adalah menggunakan kompas. Untuk diketahui, arah kiblat di Indonesia berkisar antara 290 dan 295 derajat, tergantung letak lokasi setiap daerah.

Saat ini, kompas juga tersedia di ponsel dalam bentuk aplikasi. Jika belum ada, dapat mengunduhnya terlebih dahulu. Adapun, cara menentukan arah kiblat menggunakan kompas yang terpasang di handphone adalah sebagai berikut:

  • Pastikan fitur lokasi kompas aktif dan akurat
  • Buka aplikasi Kompas atau Compass
  • Arahkan handphone ke arah mana pun untuk mengetahui letak arah mata angin
  • Atur posisi hingga jarum berhenti bergerak dan menunjuk ke arah antara 290 hingga 295 derajat.

3. Cara Temukan Arah Kiblat dengan Google Maps

Cara menentukan arah kiblat juga bisa dilakukan dengan Google Maps. Layanan yang disediakan oleh Google ini menggunakan sistem Global Positioning System (GPS) untuk mengetahui lokasi yang akurat. Teknologi ini memanfaatkan informasi yang diperoleh dari berbagai satelit.

Berikut langkah-langkah mengetahui arah kiblat menggunakan Google Maps:

  • Buka aplikasi Google Maps pada browser, bisa menggunakan laptop maupun handphone.
  • Ubah tampilan peta Google Maps ke mode Satelit dengan cara klik kotak Satelit yang ada di pojok kiri bawah.
  • Ketik Ka'bah, Mekah Arab Saudi (atau bahasa Inggris: Kabaa, Mecca Saudi Arabia) pada kotak Telusuri yang ada di menu Google Maps. Kemudian, enter atau oke.
  • Pusatkan titik tepat di atas Ka'bah. Kemudian, klik kanan dan pilih ukur jarak (measure distance).
  • Cari posisi atau lokasi yang akan diketahui arah kiblatnya dengan menuliskan pada kolom lokasi.
  • Setelah itu, klik kiri lokasi yang akan ditentukan. Google Maps akan memunculkan garis yang menunjukkan arah kiblat.

4. Cara Temukan Arah Kiblat dengan Aplikasi Penunjuk Kiblat

Cara menentukan arah kiblat lainnya adalah dengan bantuan aplikasi penunjuk kiblat yang bisa diunduh melalui smartphone. Beberapa aplikasi yang bisa digunakan antara lain Qibla Compass, Qibla Finder, Arah Kiblat, dan Qibla Connect.

Caranya cukup dengan mengunduh aplikasi tersebut, lalu buka, dan ikuti langkah-langkah yang tertera pada layar smartphone. Nantinya, aplikasi tersebut akan menampilkan arah kiblat untuk sholat.

Simak Video "Hak Perlindungan Eliezer Dicabut Gegara Wawancara, Pihak TV Angkat Bicara"
[Gambas:Video 20detik]
(kri/erd)