Jemaah haji Indonesia diimbau untuk salat Jumat terakhir sebelum wukuf di masjid dekat hotel atau di penginapan. Itu untuk mengantisipasi kepadatan Masjidil Haram dan ketiadaan transportasi karena bus sholawat disetop pemerintah Arab Saudi pada pukul 09.00 pagi waktu Arab Saudi.
KH Zulfa Mustofa pengasuh Pondok Pesantren Darul Musthafa menyebut bahwa dalam Islam ada skala prioritas, dan dalam berhaji prioritas adalah saat puncak haji di Arafah, Muzdalifah dan Mina.
"Dalam Islam itu kita harus memahami yang namanya skala prioritas. Karena Haji ini intinya nanti adalah Armuzna maka sebaiknya para jamaah terkait salat Jumat besok apalagi ketika bis shalawat sudah dikurangi atau bahkan hampir berhenti salatlah Jumat di masjid terdekat yang ada atau di hotel yang menyediakan tempat salat untuk salat berjamaah," kata Kyai Zulfa di kantor Media Center Haji Makkah, Kamis (21/6/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Karena para ulama dalam hal ini sudah menyepakati salat di tanah haram terutama di masjidnya di seluruh tanah haram itu sama seperti salat di Masjidil Haram. Sayid Muhammad Alawi Al Maliki mengatakan demikian dalam kitabnya," tambahnya.
Sebelumnya Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi M Subhan Cholid mengatakan besok bertepatan dengan 5 Zulhijah adalah hari Jumat terakhir menjelang puncak pelaksanaan ibadah haji. Dipastikan akan sangat banyak jemaah yang ingin pergi sholat Jumat ke Masjidil Haram. Sehingga kondisi di Masjidil Haram akan sangat padat.
Di sisi lain Pemerintah Arab Saudi pada Jumat besok akan menghentikan untuk sementara operasional bus sholawat, yakni bus yang mengantar pulang-pergi jemaah dari penginapan ke Masjidil Haram pada jam 09.00 pagi waktu Arab Saudi. Operasional bus sholawat dihentikan pada Jumat pukul 09.00 waktu Arab Saudi karena kondisi Masjidil Haram sangat padat.
Bus sholawat baru akan kembali beroperasi pada Jumat sore hari. Karenanya apabila ada jemaah yang sholat Jumat ke Masjidil Haram maka kembali ke hotel harus naik taksi karena tidak ada layanan bus sholawat. Atau sore hari saat bus sholawat beroperasi kembali.
(lus/lus)
Komentar Terbanyak
MUI Kecam Rencana Israel Ambil Alih Masjid Al Ibrahimi di Hebron
Mengoplos Beras Termasuk Dosa Besar & Harta Haram, Begini Penjelasan MUI
Pengumuman! BP Haji Buka Lowongan, Rekrut Banyak SDM untuk Persiapan Haji 2026