Pria inisial MU, warga Desa O'o, Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB), terjatuh dari sepeda motornya seusai merampas handphone milik seorang pengendara motor. Pria berusia 41 tahun itu diketahui panik setelah diteriaki maling oleh korbannya.
Ia kemudian dikejar oleh warga di sekitar lokasi kejadian. Pelaku sempat menjadi bulan-bulanan warga sebelum akhirnya ditangkap oleh kepolisian.
"Korban berteriak maling hingga disadari warga, bahkan pelaku panik dan sempat terjatuh dari sepeda motor yang dikendarainya," kata Kapolsek Dompu Ipda Arif Syarifuddin pada detikBali, Jumat (12/5/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Arif menjelaskan MU melancarkan aksinya di jalanan sepi, tepatnya di depan kantor Dinas Sosial Kabupaten Dompu Kamis (11/5/2023) sekitar pukul 19.30 Wita. Saat itu, korban sedang mengendarai sepeda motor sambil memainkan telepon genggamnya.
"Korban yang tengah asyik mengendarai sepeda motor bersama teman-temannya tiba-tiba dipepet oleh pelaku dan merampas handphone milik korban," jelasnya.
Korban yang tak sempat menikmati hasil rampasan itu kini telah diamankan di Mapolsek Dompu Kota bersama dengan barang bukti handphone dan satu unit sepeda motor yang digunakan untuk beraksi.
"Kami mengimbau kepada pengguna jalan agar berhati-hati mengendarai sepeda motor. Apalagi sambil memegang handphone," tegasnya.
(nor/hsa)