Wanita Diduga Dibunuh di Denpasar Ditemukan Telanjang-2 iPhone Hilang

Denpasar

Wanita Diduga Dibunuh di Denpasar Ditemukan Telanjang-2 iPhone Hilang

Tim detikBali - detikBali
Minggu, 01 Jan 2023 11:20 WIB
Wanita di Denpasar tewas dibunuh saat malam tahun baru di kos Griya Sambora, Jalan Tukad Batanghari I Nomor 1, Kelurahan Panjer, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar. (Dok. Polresta Denpasar)
Foto: Wanita di Denpasar tewas dibunuh saat malam tahun baru di kos Griya Sambora, Jalan Tukad Batanghari I Nomor 1, Kelurahan Panjer, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar. (Dok. Polresta Denpasar)
Denpasar -

Wanita berinisial AS ditemukan tewas di sebuah kos Griya Sambora, Jalan Tukad Batanghari I Nomor 1, Kelurahan Panjer, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar. Wanita berusia 26 tahun tersebut diduga dibunuh dan ditemukan dalam keadaan telanjang dengan leher terikat kabel rol.

"Korban terlihat sudah terlentang dalam keadaan telanjang," ungkap Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasi Humas) Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi dalam keterangannya kepada detikBali, Minggu (1/1/2023).

Sukadi mengungkap peristiwa pembunuhan diperkirakan terjadi pada Sabtu (31/12/2022) pada pukul 19.30 Wita. Awalnya, sekuriti Griya Sambora bernama Heri Nuryanto (47) datang ke TKP dan mendapati lokasi sudah ramai.

Saat itu ia melihat di depan kamar AS ada tukang kunci yang berusaha membuka pintu dari luar. AS ditemukan tewas dengan kepala menghadap ke arah timur dan kaki ke barat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ditemukan handuk warna abu-abu hitam di pinggang dan baju warna hitam di leher korban. "Leher terikat kabel rol dan lidah menjulur keluar," jelas Sukadi.

Barang-barang ponsel milik AS juga hilang. Yakni berupa dua buah HP merek iPhone dan kartu identitas AS.

"Belum ditemukannya barang-barang milik korban berupa dua buah HP merk iPhone 11, iPhone 6s dan identitas korban," pungkas Sukadi.




(nor/gsp)

Hide Ads