Bahtiar Sobolla, seorang pria di Samarinda, sempat diamankan polisi karena memukul pengendara motor lain. Bahtiar mengaku saat itu ia mengiring mobil jenazah dan kesal ketika korban tidak mau berhenti untuk memberikan jalan.
Identitas Bahtiar sendiri berhasil diketahui polisi setelah memeriksa bukti CCTV. Rekaman CCTV itu yang viral itu menunjukkan peristiwa terjadi di Jalan Sultan Hasanuddin, tepatnya di depan Polsek Samarinda Seberang. Tak cuma memukul pemotor lain, Bahtiar juga melawan arus.
Kapolsek Samarinda Seberang AKP A Baihaki mengatakan Bahtiar mengaku memukul korban secara spontan lantaran kesal. Bahtiar menyebut korban tidak mau berhenti, padahal pengendara lain sudah berhenti untuk memberikan jalan bagi ambulans.
"Ngakunya pemukulan itu dilakukan spontan, sebab saat itu korban tidak berhenti sementara pengendara lain berhenti," jelas Baihaki kepada detikKalimantan, Sabtu (15/11/2025).
Meski demikian, Baihaki menegaskan tindakan Bahtiar tidak dapat dibenarkan. Baik itu pemukulan maupun melawan arus lalu lintas. Ia mengingatkan pengguna jalan agar selalu berhati-hati dan menghormati pengguna jalan lainnya, jangan sampai membahayakan.
"Harusnya sesama pengguna jalan saling menghormati, dan pemukulan seperti yang beredar di media sosial itu tidak dibenarkan," tegasnya.
Bahtiar diamankan di rumahnya di kawasan Mangkupalas pada Sabtu (15/11). Sempat diamankan di polsek, Bahtiar tidak diproses hukum. Ia hanya membuat video klarifikasi dan permintaan maaf, kemudian dipulangkan. Baihaki menjelaskan pelaku dipulangkan karena korban tidak melapor.
"Pelaku tadi kita minta buat video permintaan maaf dan langsung dipulangkan karena korban sampai saat ini tidak membuat laporan," katanya.
Diberitakan sebelumnya, sebuah video viral memperlihatkan rombongan pengantar jenazah di Samarinda, Kalimantan Timur. Tampak salah satu anggota dari rombongan itu memukul pengendara motor sekaligus melawan arus lalu lintas. Peristiwa terjadi pada Jumat (14/11).
"Betul telah terjadi pemukulan ringan yang dilakukan salah satu rombongan pengantar jenazah kepada pengendara motor di depan Polsek Samarinda Seberang," kata Kanit Patwal Polresta Samarinda Iptu Ismail kepada detikKalimantan, Jumat (14/11/2025).
Simak Video "Video Viral Pemain PSM Victor Luiz Hendak Memukul Warga di Jalanan Makassar"
(des/des)