Kesuksesan PSIM Jogja juara Liga 2 2024/2025 sekaligus promosi Liga 1 tak lepas dari peran pelatih Erwan Hendarwanto. Ternyata, setelah menutup musim ini, Coach Erwan mengaku dapat tawaran dari klub lain.
Berstatus sebagai karteker menggantikan Coach Seto Nurdiantoro yang diistirahatkan, Erwan mencatatkan penampilan yang impresif. Dari delapan laga yang dilakoni, dia membawa PSIM meraih tujuh kemenangan dan satu kekalahan saja.
Puncaknya, Erwan mampu memastikan PSIM naik kasta usai mengalahkan PSPS Pekanbaru di laga pamungkas babak 8 besar dengan skor 1-0 pada Senin (17/3). Kemudian dia juga membawa PSIM juara mengalahkan Bhayangkara FC 2-1 pada Rabu (26/2).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan hasil gemilang yang dia raih bersama PSIM. Erwan mengaku sempat mendapat tawaran dari klub lain di Liga 2.
"Beberapa dari Liga 2 ada. Ada tiga tim lah dari Jawa sama Sumatra," ungkap Erwan saat ditemui di Kasihan, Bantul, Jumat (21/3/2025).
Adapun tawaran dari Liga 1, Erwan mengatakan belum ada. Sebab, dia masih berlisensi AFC A, mengingat pelatih Liga 1 minimal berlisensi AFC Pro.
"Iya karena mereka tahu ya kalau saya belum ada lisensi," tegasnya.
Adapun disinggung soal masa depannya bersama PSIM, Erwan berharap bisa bertahan. Dia juga mengatakan, sudah ada komunikasi dengan pihak manajemen.
"Ya secara lisan kita memang sudah ada pembicaraan dengan Liana dan Razzi. Otomatis saya menghormati dulu apa yang sudah dibicarakan," ungkap Erwan.
"Sebelum ada tawaran sudah ada pembicaraan. Meskipun kepastiannya kan harus ada hitam di atas putih," pungkasnya.
(rih/rih)
Komentar Terbanyak
Jawaban Menohok Dedi Mulyadi Usai Didemo Asosiasi Jip Merapi
Cerita Warga Jogja Korban TPPO di Kamboja, Dipaksa Tipu WNI Rp 300 Juta/Bulan
Direktur Mie Gacoan Bali Ditetapkan Tersangka, Begini Penjelasan Polisi