PSS Sleman Menang di Laga Uji Coba Lawan Klub Lokal

PSS Sleman Menang di Laga Uji Coba Lawan Klub Lokal

Serly Putri Jumbadi - detikJogja
Selasa, 13 Feb 2024 19:36 WIB
Laga uji coba PSS Sleman vs Betajaya, Selasa (13/2/2024).
Laga uji coba PSS Sleman vs Betajaya, Selasa (13/2/2024). Foto: Serly Putri Jumbadi/detikJogja
Sleman -

PSS Sleman berhasil menang atas klub lokal Jogja Betajaya. Super Elang Jawa sukses mencetak empat gol di laga uji coba kali ini.

Laga uji coba antara PSS Sleman vs Betajaya tersebut digelar si Lapangan Pakembinangun, Sleman pada Selasa (13/2/2024) sore.

PSS memang cukup mendominasi di laga kali ini. Jonathan Bustos berhasil membuka keunggulan PSS pada menit ke-20 melalui aksi solo run dari luar kotak penalti.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sayang pada menit ke-22 PSS kebobolan melalui tendangan pojok. Sementara Hokky berhasil menambah keunggulan pada menit ke-37.

Di babak kedua, PSS menambah dua gol melalui Ajak Riak pada menit ke-48 serta Wahyudi Hamisi yang membobol gawang lawan menit ke-70.

ADVERTISEMENT

Diungkapkan oleh kepala pelatih PSS Sleman, Risto Vidakovic, laga uji coba kali ini menjadi ajang pemulihan bagi pemain yang cukup bekerja keras di beberapa latihan terakhir.

"Pertandingan kali ini kami tidak tampil 100 persen karena lapangan yang kering dan pemain juga tidak terlalu maksimal. Mereka bermain aman agar terhindar dari cedera," ujar Risto saat ditemui detikJogja, Selasa (13/2).

Meski begitu, pelatih berpaspor Spanyol itu mengapresiasi permainan Betajaya meski berstatus sebagai klub lokal. Menurutnya, Betajaya memiliki pemain yang potensial.

"Mereka punya pemain yang bagus. Pemain sayap mereka bagus tapi saya nggak tahu namanya dan nomor punggungnya," ujarnya.

"Tapi mereka punya penguasaan bola yang bagus, passing-nya juga bagus dan pemain (Betajaya) sangat menarik," pungkas Risto.




(ahr/rih)

Hide Ads