Roti Gluten Free Itu Apa? Ini Penjelasan dan Cirinya

Roti Gluten Free Itu Apa? Ini Penjelasan dan Cirinya

Nur Umar Akashi - detikJogja
Kamis, 09 Okt 2025 18:22 WIB
Roti Gluten Free Itu Apa? Ini Penjelasan dan Cirinya
Roti gluten free. (Foto: freepik/Freepik)
Jogja -

Istilah gluten free kini semakin sering dijumpai pada berbagai produk makanan, mulai dari mi, biskuit, hingga roti. Sebenarnya, apa itu roti gluten free?

Pertama-tama, kita harus mengenal definisi gluten itu sendiri. Menurut Celiac Disease Foundation, gluten adalah protein yang ditemukan dalam aneka tipe gandum. Terkhusus untuk roti, gluten membantu mempertahankan bentuk, persis seperti perekat.

Lebih lanjut, mengacu keterangan dari Healthline, pola makan bebas gluten alias gluten free memang diketahui bermanfaat untuk penderita penyakit celiac, intoleransi gandum, atau sensitivitas gluten non-celiac. Adapun untuk orang dengan kondisi kesehatan normal, penelitian lebih dalam masih diperlukan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Yang jelas, dewasa ini, ajakan untuk menjalani pola makan gluten free semakin sering terdengar. Karenanya, tak heran jika para produsen juga berlomba-lomba memenuhi keinginan konsumen dengan menghadirkan produk gluten free, termasuk roti.

Penasaran ingin tahu lebih lanjut roti gluten free itu apa? Simak pengertian roti gluten free beserta ciri-cirinya di bawah ini, yuk!

ADVERTISEMENT

Poin Utamanya:

  • Gluten adalah protein yang ditemukan dalam berbagai bahan pembuat roti konvensional, seperti tepung gandum dan tepung terigu.
  • Roti gluten free berarti menggunakan bahan-bahan pembuat yang sama sekali tak mengandung gluten.
  • Di antara ciri roti gluten free adalah tekstur tidak terlalu kenyal, tidak terlalu mengembang, lebih berat, dan warna inkonsisten.

Apa Itu Roti Gluten Free?

Secara sederhana, roti gluten free dapat dimaknai sebagai roti yang tak mengandung gluten. Apakah mungkin? Pasalnya, seperti dikutip laman Auguste Escoffier School of Culinary Arts, bahan pembuatan roti konvensional tentu melibatkan bahan-bahan berisi gluten, seperti gandum dan tepung terigu.

Apabila menghilangkan bahan-bahan tersebut, bukankah bentuk roti jadi tidak bisa dipertahankan? Semakin berkembangnya zaman, roti gluten free ternyata dimungkinkan dengan digunakannya bahan-bahan baru.

Contohnya, seperti keterangan dari WebMD, adalah tepung amaranth, tepung jagung, tepung kacang, tepung mesquite, tepung kentang, tepung quinoa, dan tepung beras merah. Masing-masing punya kegunaan berbeda. Namun, yang jelas, bisa jadi pengganti tepung gluten.

Ciri-ciri Roti Gluten Free

Membedakan roti gluten free dan tidak mungkin tidak bisa dilakukan semudah membalikkan telapak tangan. Terlebih, jika toko yang menjualnya meletakkan kedua tipe roti ini dalam satu rak. Pasti jadi sesuatu yang sulit banget, bukan?

Tidak perlu risau, ada beberapa ciri yang bisa kamu perhatikan untuk membedakan keduanya. Dilansir laman Schaer dan Holland and Barrett, ini poin-poin pentingnya:

1. Tekstur Roti Kurang Kenyal

Kehadiran gluten dalam adonan roti memberi tekstur khas kenyal. Oleh karena itu, bila dihilangkan dan disubstitusi, roti akan kehilangan kekenyalannya serta terasa lebih padat. Beberapa bahkan teksturnya seperti berpasir!

2. Masa Simpan Lebih Pendek

Cara berikutnya adalah memperhatikan expired date roti. Apabila dibuat dari bahan-bahan gluten free, masa simpan roti akan menjadi lebih pendek ketimbang roti konvensional. Hal inilah yang menyebabkan roti bebas gluten kerap dijual dalam kondisi beku atau kemasan vakum (kedap udara).

3. Periksa Label Komposisi Bahan

Terlepas dari roti itu sendiri, detikers dapat melakukan pengecekan di bagian komposisi bahan. Ini menjadi salah satu cara termudah mengidentifikasi roti gluten free. Apabila ada peringatan alergen untuk gandum, atau nama-nama bahan bergluten, seperti wheat, spelt, barley, atau rye, dapat dipastikan roti tersebut tidak bebas gluten.

4. Ukuran Roti Lebih Kecil, tetapi Berat

Roti gluten free biasanya lebih kecil karena tidak mengandung gluten sehingga adonan tidak mengembang sempurna. Tanpa gluten, struktur roti menjadi lebih padat sehingga volumenya mengecil, tetapi justru terasa lebih berat saat dipegang.

5. Warna Mungkin Tidak Konsisten

Roti dengan warna cokelat yang merata adalah ciri khas roti bergluten. Sebaliknya, roti gluten free tidak terlalu kecokelatan. Meski begitu, produsen biasanya mengakali ketidakkonsistenan warna tersebut dengan mengoleskan susu atau telur kocok sebelum dipanggang.

Demikian pembahasan ringkas mengenai roti gluten free, meliputi pengertian dan ciri-cirinya. Semoga bermanfaat, ya, detikers!




(sto/apu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads