Gus Miftah Ungkap Respons Mayor Teddy soal Pengunduran Dirinya

Gus Miftah Ungkap Respons Mayor Teddy soal Pengunduran Dirinya

Tim detikJogja - detikJogja
Jumat, 06 Des 2024 14:28 WIB
Suasana jumpa pers pengunduran diri Gus Miftah sebagai Utusan Khusus Presiden di Ponpes Ora Aji, Kalasan, Sleman, Jumat (6/12/2024).
Suasana jumpa pers pengunduran diri Gus Miftah sebagai Utusan Khusus Presiden di Ponpes Ora Aji, Kalasan, Sleman, Jumat (6/12/2024). (Foto: Jauh Hari Wawan/detikJogja)
Jogja -

Gus Miftah mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatan Utusan Khusus Presiden Prabowo Subianto. Gus Miftah mengaku sudah melaporkan pengunduran diri ini ke Sekretaris Kabinet (Seskab) Mayor Teddy Indra Wijaya.

Hal itu disampaikan Gus Miftah saat ditanya terkait komunikasi dengan Presiden Prabowo soal pengunduran diri ini. Gus Miftah menyebut belum melapor ke Prabowo.

"Saya belum komunikasi dengan beliau (Presiden Prabowo). Karena sekali lagi saya sampaikan tidak ada tekanan dari siapapun, tidak ada permintaan dari siapapun (terkait pengunduran diri)," ujar Gus Miftah dikutip dari tayangan YouTube CNN Indonesia, Jumat (6/12/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Soal pengunduran diri, lanjut Gus Miftah, sudah disampaikannya ke Mayor Teddy selaku Seskab. Gus Miftah lalu mengungkap respons Mayor Teddy.

"Tapi saya sudah berkoordinasi dengan Pak Seskab. Pak Seskab hanya menjawab 'keputusan ada di Gus, kembali ke keyakinan dan hati nurani Gus Miftah'," kata Gus Miftah.

ADVERTISEMENT

"Beliau tidak dalam rangka menyuruh atau menolak. (Kapan komunikasi?) Semalam," imbuhnya.

Diberitakan sebelumnya, Gus Miftah mengundurkan diri dari jabatan Utusan Khusus Presiden, hari ini. Sambil menangis, Gus Miftah menyampaikan alasan pengunduran dirinya.

Pengunduran diri itu dibacakan Gus Miftah di Sleman. Gus Miftah menegaskan sudah merenungkan keputusan pengunduran dirinya.

"Hari ini dengan segala kerendahan hati dan ketulusan dan dengan penuh kesadaran, saya ingin sampaikan sebuah keputusan yang telah saya renungkan dengan sangat mendalam. Saya memutuskan untuk mengundurkan diri dari tugas saya sebagai Utusan Khusus Presiden Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan," ujar Gus Miftah, Jumat (6/12).




(aku/dil)

Hide Ads