Kecelakaan Karambol 4 Mobil di Mojokerto, 1 Orang Tewas dan 3 Luka

Enggran Eko Budianto - detikJatim
Minggu, 16 Jun 2024 18:27 WIB
Kondisi Nissan Frontier yang membuat pengemudinya tewas (Foto: Enggran Eko Budianto)
Mojokerto -

Kecelakaan karambol melibatkan 4 mobil sekaligus di Jalan Bypass Mojokerto, Kelurahan Meri, Kranggan, Kota Mojokerto. Akibatnya, 1 orang tewas dan 3 orang lainnya luka ringan.

Kecelakaan karambol melibatkan mobil Daihatsu Terios nopol S 1760 OA, Nissan Frontier hitam nopol L 9112 GJ, truk boks nopol B 9686 TCR, serta pikap Daihatsu Gran Max nopol W 8030 PI.

Kasat Lantas Polres Mojokerto Kota AKP Sudirman menjelaskan Nissan Frontier melaju dari selatan ke utara atau dari arah Jombang menuju Sidoarjo di Jalan Bypass Mojokerto.

Saat melintas di depan kantor Kejari Kota Mojokerto sekitar pukul 16.00 WIB, mobil yang dikemudikan Eddy Harmadi (74), warga Kelurahan Sidosermo, Wonocolo, Surabaya itu melaju terlalu ke kanan sehingga masuk jalur berlawanan.

Truk boks terguling (Foto: Enggran Eko Budianto)

"Nissan dari selatan ke utara, tepat di lokasi ambil terlalu kanan, nanti kami dalami lagi apa penyebabnya. Sehingga Nissan berputar 180 derajat, lalu bertabrakan dengan Terios dari arah utara ke selatan," jelasnya kepada wartawan di lokasi, Minggu (16/6/2024).

Melihat tabrakan tersebut, pengemudi truk boks nopol B 9686 TCR yang juga melaju dari arah Jombang, melakukan pengereman konstan untuk menghindari tabrakan. Sehingga truk boks terguling di jalur berlawanan.

"Kemudian truk boks menyenggol bagian depan pikap Gran Max yang sudah berhenti di sebelah boks," terangnya.

Kerasnya tabrakan menyebabkan bagian depan dan sisi kanan mobil Nissan Frontier hancur. Sedangkan mobil Terios ringsek bagian depannya. Truk boks yang terguling lantas dievakuasi menggunakan truk derek.

Kecelakaan karambol ini, tambah Sudirman, juga menyebabkan pengemudi Nissan Frontier tewas seketika di lokasi. Jenazahnya telah dievakuasi ke RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo, Kota Mojokerto.

"Korban meninggal 1 orang, driver Nissan. Juga 3 orang luka ringan dibawa ke RSUD kota," tandasnya.



Simak Video "Video: Tewas Kecelakaan, Diogo Jota Baru Menikah 10 Hari Lalu"

(dpe/iwd)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork