Sorot Balik Jateng

Apa Kabar Rumah di Semanu Gunungkidul yang Perabotnya Dulu Terbakar Misterius?

Pradito Rida Pertana - detikJateng
Jumat, 20 Jan 2023 14:23 WIB
Rumah Tugiyah di Gunungkidul yang dulu mengalami perabotan terbakar seara misterius. Foto: Pradito Rida Pertana/detikJateng.
Gunungkidul -

Kejadian misterius perah terjadi di salah satu rumah warga Dusun Kwangen Lor, Kalurahan Pacarejo, Kapanewon Semanu, Gunungkidul 2015 lalu. Tanpa sebab yang jelas tiba-tiba perabotan milik warga yang bernama Tugiyah (39) itu tiba-tiba terbakar. Lalu seperti apa kondisinya saat ini?

Pantauan detikJateng tampak sudah tidak ada bekas kebakaran di rumah milik Tugiyah. Selain itu, perabotan miliknya yang sempat terbakar sudah tidak ada di rumah bercat kuning tua ini.

"Kalau itu (kebakaran misterius) dulu berlangsung lama, hampir satu tahun (sejak tahun 2015). Aslinya di sini (rumah saya) tapi beberapa rumah kecipratan (sempat terjadi kejadian kebakaran misterius)," kata Tugiyah kepada detikJateng, Jumat (20/1/2023).

Tugiyah menjelaskan saat ini kebakaran tersebut sudah berhenti. Keluarganya pun sudah tinggal bersama kembali di rumah itu.

"Tidak ada. Kata pak ustaz sudah ditutup pintunya jadi tidak bisa masuk. Saya juga percaya sama pak ustaz karena sudah tidak ada apa-apa sampai saat ini," ucapnya.

Selain itu, Tugiyah menyebut semua perabotan yang sempat terbakar secara tiba-tiba sudah tidak ada di rumah. Semua perabotan tersebut sudah dibuang.

"Semua bekas yang terbakar dilabuh semua sama pak ustaz," ujarnya.

Tugiyah (39) pemilik rumah yang perabotannya terbakar misterius di Gunungkidul. Foto: Pradito Rida Pertana/detikJateng

Saat Perabotan Terbakar Warga Tak Mambantu

Tugiyah lalu bercerita saat kejadian aneh itu terjadi. Di mana saat itu tiba-tiba benda di dalam rumahnya terbakar.

"Dulu hanya tiba-tiba kebakaran, plastik, pakaian yang ada di dalam lemari. Kata pak ustad makhluknya itu kalau yang keras-keras tidak bisa," ucapnya.

"Terus beras di tempat plastik, plastiknya yang terbakar, dan dulu sempat dapat daging kurban itu plastiknya yang terbakar kalau dagingnya tidak," imbuh Tugiyah.

Baca penuturan Tugiyah soal tetangganya di halaman berikutnya...




(apl/sip)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork