Tak Akan Ada Aksi Kante di Piala Dunia Qatar 2022

Soccer Update

Tak Akan Ada Aksi Kante di Piala Dunia Qatar 2022

Tim detikSport - detikJabar
Rabu, 19 Okt 2022 09:16 WIB
LONDON, ENGLAND - APRIL 06: Ngolo Kante of Chelsea in action during the UEFA Champions League Quarter Final Leg One match between Chelsea FC and Real Madrid at Stamford Bridge on April 06, 2022 in London, England. (Photo by Mike Hewitt/Getty Images)
N'Golo Kante (Foto: Getty Images/Mike Hewitt).
Jakarta -

Perancis mendapat kabar buruk jelang gelaran Piala Dunia 2022. Salah satu gelandang terbaik mereka, N'Golo Kante, karena harus menjalani operasi dan dipastikan absen membela Perancis di ajang tersebut.

Dilansir dari detikSport, Kante harus absen selama empat bulan ke depan setelah menjalani operasi untuk cedera hamstringnya. Belum lama ini, manajer Chelsea Graham Potter menyebut bahwa proses pemulihan Kante mengalami kemunduran.

Chelsea kemudian membagikan kabar terbaru soal cedera Kante. The Blues menyatakan bahwa Kante telah menjalani operasi dan harus menepi empat bulan. Dalam pernyataannya, Chelsea juga menyebut bahwa keputusan untuk menjalani operasi merupakan keputusan bersama.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sang gelandang mengunjungi spesialis bersama tim medis klub untuk mencari opsi untuk pendekatan pemulihannya dan bersama-sama diputuskan agar N'Golo menjalani operasi untuk memperbaiki kerusakan," demikian bunyi pernyataan di situs resmi klub.

Dengan demikian, Kante dipastikan tidak akan bisa ikut mempertahankan gelar Piala Dunia di Qatar bersama timnas Prancis. Piala Dunia 2022 akan bergulir mulai 20 November mendatang.

ADVERTISEMENT

N'Golo Kante menambah panjang daftar pemain Premier League yang mengalami cedera parah jelang Piala Dunia 2022. Rekan setimnya di Chelsea, Reece James, mengalami cedera lutut saat melawan AC Milan dan diragukan bisa membela Inggris.

Penyerang Liverpool Diogo Jota juga tidak akan bisa memperkuat Portugal di Piala Dunia 2022. Dia harus absen lama karena cedera betis.

Artikel ini sudah tayang di detikSport dengan judul N'Golo Kante Operasi, Absen di Piala Dunia 2022

(bba/mso)


Hide Ads