Soto merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang menyajikan daging serta kuah dengan rasa gurih dan khas. Makanan ini juga menjadi salah satu kuliner populer yang disukai banyak orang. Soto memiliki kuah yang lezat, hangat, dan menyegarkan karena dibuat dari berbagai rempah yang menambah cita rasa.
Soto biasanya dinikmati dalam keadaan hangat, sehingga cocok dikonsumsi ketika suhu sedang dingin. Dalam penyajiannya, soto juga bisa disajikan dengan kerupuk, emping, nasi, dan sambal yang semakin menambah kelezatannya.
Berbagai daerah di Indonesia memiliki soto khas masing-masing, termasuk Jawa Barat. Provinsi ini memiliki beragam soto lezat seperti soto Bandung, soto mie Bogor, soto bongko, dan beberapa jenis soto lainnya. Berikut enam rekomendasi soto lezat asal Jabar beserta cara membuatnya dilansir dari berbagai sumber.
1. Soto Bandung
Pertama, ada soto Bandung. Sesuai namanya, soto ini merupakan soto khas Kota Bandung. Ciri khas soto Bandung terletak pada kuahnya yang bening, isian daging sapi, serta tambahan lobak, tomat, dan kacang kedelai goreng. Keunikan lainnya, soto ini tidak menggunakan santan.
Soto Bandung dilengkapi berbagai bahan yang membuat rasanya semakin lezat dan menyegarkan, seperti lengkuas, daun salam, bawang putih, bawang merah goreng, kacang kedelai goreng, lobak, perasan jeruk, dan bumbu rempah lainnya.
Makanan ini paling nikmat disantap selagi hangat, terutama saat cuaca dingin. Tambahkan kerupuk dan nasi putih agar terasa lebih nikmat dan mengenyangkan.
Bahan:
- Daging sapi
- 1 buah lobak
- 1,5 liter air
- 2 lembar daun salam
- Lengkuas
- 1 batang serai
- 2 lembar daun jeruk
- 5 siung bawang putih
- 1/2 sdt merica
- Jahe
- 2 sdt garam
- Kacang kedelai goreng
- Bawang merah goreng
- Jeruk limau
Cara Membuat:
- Potong-potong daging sapi.
- Siapkan air dalam panci, masukkan daging sapi yang telah dipotong.
- Rebus dengan api kecil hingga daging empuk.
- Haluskan bahan bumbu, lalu masukkan ke dalam air rebusan.
- Masak hingga mendidih, kemudian masukkan potongan lobak hingga lunak.
- Sajikan soto dan taburkan kacang kedelai goreng, bawang merah goreng, daun bawang, serta perasan jeruk limau.
2. Soto Mie Bogor
Berikutnya, ada soto mie Bogor, salah satu jenis soto yang menggunakan mie dalam penyajiannya. Soto ini dilengkapi dengan irisan risoles dan daging sapi yang menjadikannya unik sekaligus lezat.
Penyajian soto mie Bogor biasanya dilengkapi emping, sambal bagi pecinta pedas, dan perasan jeruk limau untuk menambah rasa segar.
Bahan:
- 500 gram mie kuning
- 100 gram bihun
- 2 buah tomat
- 150 gram kol
- 10 buah risoles
- 500 gram daging sandung lamur sapi
- 2 liter air
- 3 sdm minyak sayur
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 2 sdm kaldu ayam
- 2 batang serai
- 5 siung bawang putih
- Jahe, 1/2 sdt merica, 2 sdt garam
- Daun bawang
- 4 sdm bawang goreng
- Jeruk limau
- Emping
- Sambal
Cara Membuat:
- Didihkan air dan masukkan daging sandung lamur sapi.
- Tiriskan daging, buang air rebusannya.
- Didihkan air baru, lalu masukkan kembali potongan daging.
- Tambahkan kaldu bubuk.
- Tumis bumbu halus yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, jahe, merica, dan garam.
- Tambahkan daun serai, daun jeruk, dan daun salam.
- Masukkan bumbu ke dalam rebusan daging, masak hingga matang.
- Potong tipis daging.
- Siapkan mangkuk berisi mie, bihun, tomat, dan tauge.
- Tambahkan daging dan risoles, lalu siram dengan kuah panas.
3. Soto Tasik
Selanjutnya ada kuliner khas Tasikmalaya, yaitu soto Tasik. Ciri khasnya terletak pada penggunaan ayam kampung sebagai bahan utama.
Soto ini dilengkapi berbagai bahan yang membuat rasanya semakin gurih, seperti bawang goreng, kacang kedelai goreng, soun, santan, serta rempah-rempah pilihan.
Bahan:
- 1/2 ekor ayam kampung
- 250 ml santan
- Lengkuas
- Jahe
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdt garam
- 2 lembar daun salam
- 2 batang daun bawang
- 1 liter air
- Minyak goreng
- 4 siung bawang putih
- 12 butir bawang merah
- 4 butir kemiri (disangrai)
- 1 sdt merica
- Soun
- Kacang kedelai goreng
- Bawang merah goreng
Cara Membuat:
- Siapkan panci berisi air, masukkan ayam kampung, daun salam, jahe, lengkuas, dan bumbu halus (bawang putih, bawang merah, kemiri, dan merica).
- Rebus hingga ayam lunak, lalu tiriskan.
- Goreng ayam hingga kecokelatan, lalu suwir-suwir.
- Masak kembali kaldu ayam hingga mendidih.
- Siapkan mangkuk, masukkan ayam suwir dan soun.
- Tambahkan kuah soto, taburi bawang goreng dan kacang kedelai.
(iqk/iqk)