Pernah mendengar Bank Syariah? Bank Syariah merupakan bank yang menjalankan kegiatan usaha berdasarkan prinsip syariah atau prinsip hukum Islam. Kegiatan perbankan syariah termasuk dalam kegiatan ekonomi berprinsip hukum Islam. Kegiatan ini dipelajari dalam studi ekonomi dan keuangan syariah.
Naiknya pembahasan tentang ekonomi dan keuangan syariah membuat berbagai universitas membuka program studi dengan fokus tersebut. Kamu dapat mendalami studi ini dalam 3 program studi yaitu ekonomi syariah, manajemen keuangan syariah, dan akuntansi syariah.
Apa Saja Prodi dalam Studi Ekonomi dan Keuangan Syariah?
Prodi dalam studi ekonomi dan keuangan syariah di antaranya adalah ekonomi syariah, manajemen keuangan syariah, dan akuntansi syariah. Ketiga prodi ini memiliki prinsip yang sama yaitu mempelajari kegiatan perekonomian dengan mengacu pada hukum islam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Perbedaan antara ekonomi syariah, manejemen keuangan syariah, dan akuntansi syariah adalah:
Ekonomi Syariah
Mengkaji prinsip-prinsip ekonomi dengan prinsip syariah Islam
Manajemen keuangan syariah
Mempelajari manajerial keuangan dengan memperhatikan kesesuaiannya pada prinsip-prinsip syariah Islam.
Akuntansi syariah
Menekankan pada pencatatan transaksi, tindakan, pelaporan serta keputusan yang sesuai dengan syariat islam
Perbedaan Prodi dalam Studi Ekonomi dan Keuangan Syariah dengan Prodi Ekonomi dan Bisnis Konvensional
Berbeda dengan ekonomi konvensional, ekonomi syariah dikembangkan berdasarkan prinsip-prinsip islam. Dalam ekonomi islam tidak dikenal konsep bunga atau riba melainkan bagi hasil. Selain itu, menurut syariat Islam, kegiatan ekonomi ditujukan sebagai kegiatan ibadah. Di mana dalam ekonomi konvensional, ekonomi dilakukan untuk mendapatkan keuntungan dan pertumbuhan ekonomi.
Meski memiliki konsep yang berbeda, prodi dalam studi ekonomi dan keuangan syariah masih mengajarkan materi ekonomi konvensional. Hal ini agar para mahasiswa dapat memiliki pemahaman yang utuh tentang bagaimana ekonomi bekerja.
Universitas yang Menyediakan Prodi Studi Ekonomi dan Keuangan Syariah
Universitas yang menyediakan prodi ini antara lain:
Manajemen keuangan syariah
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Amai
Institut Agama Islam Negeri (IAIN)/ (STAIN) Parepare
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa
Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Bengkalis
Institut Agama Islam Negeri Ambon (IAIN Ambon)
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Banking School (STIE IBS)
Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Syariah Bengkalis
Akuntansi syariah
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Jember
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Amai
Institut Agama Islam Negeri (IAIN)/ (STAIN) Parepare
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Lhokseumawe
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batusangkar
Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Bengkalis
Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Bukittinggi
Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung
Sekolah Tinggi Ekonomi Islam SEBI (STEI SEBI) Ciputat Tangerang
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Syariah Bengkalis
Universitas Islam Negeri Sumatra Utara (UINSU)
Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo
Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung
Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga
Universitas Suryakancana
Ekonomi syariah
Universitas Brawijaya
Universitas Indonesia
Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta
Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau
Universitas Mulawarman
Prospek Kerja
Berikut prospek kerja lulusan prodi ekonomi dan keuangan syariah:
Bendahara dan Kontroler Keuangan
Konsultan Bisnis
Analis Keuangan
Penilai (Pajak dan Keuangan)
Auditor
Analis Investasi
Akuntan Lembaga Syariat
Tenaga Perbankan Syariat
Perencana Keuangan
Financial Analyst
Tenaga Pendidik
Studi tentang ekonomi dan keuangan islam sangat menarik untuk dipelajari. Studi ini menggabungkan konsep ekonomi dan islam agar kegiatan perekonomian dapat menjadi berkah bagi seluruh alam.
(lus/lus)