Bertemu Hiu Paus di Teluk Saleh: Panduan Perjalanan hingga Estimasi Biaya

Adila Farhah Nursyifa - detikBali
Rabu, 26 Nov 2025 05:30 WIB
Para pengunjung yang berenang bersama dengan Hiu Paus di Teluk Saleh, Sumbawa, NTB. (Dokumentasi Tur Operator, Muhaidin)
Sumbawa -

Teluk Saleh dikenal sebagai teluk terbesar di Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB). Tiga pulau besar, yakni Pulau Liang, Pulau Ngali, dan Pulau Rakit menambah kekayaan lanskap bahari di teluk yang secara administratif berada di antara Kabupaten Sumbawa dan Kabupaten Dompu ini.

Teluk Saleh mulai mencuri perhatian sebagai destinasi unggulan sejak beberapa tahun terakhir. Akses yang relatif mudah dari Bali maupun Lombok membuatnya semakin diminati. Seperti destinasi bahari lainnya, teluk ini menawarkan kekayaan bawah laut yang memukau: air jernih kebiruan, terumbu karang, dan suasana alam yang masih sangat alami.

Selain itu, daya tarik utama Teluk Saleh adalah keberadaan hiu paus raksasa. Teluk Saleh bahkan disebut sebagai lokasi terbaik kedua di Indonesia untuk menyaksikan dan berinteraksi dengan hiu paus (Rhincodon typus) dari dekat setelah Teluk Cendrawasih.

Simak panduan perjalanan hingga estimasi biaya untuk berwisata dan bertemu hiu paus di Teluk Saleh, Sumbawa, berikut ini:

Waktu Terbaik Berkunjung ke Teluk Saleh

Waktu terbaik berkunjung ke Teluk Saleh adalah pada periode Mei hingga Agustus. Cuaca cenderung cerah dan visibilitas air lebih jernih pada bulan-bulan tersebut.

Selain itu, kondisi laut juga lebih bersahabat. Pakan alami hiu paus sedang melimpah pada bulan-bulan tersebut sehingga meningkatkan peluang detikers bertemu satwa ini.

Para pengunjung yang berenang bersama dengan Hiu Paus di Teluk Saleh, Sumbawa, NTB. (dokumentasi Tur Operator, Muhaidin)

Panduan Perjalanan ke Teluk Saleh

Perjalanan menuju Teluk Saleh cukup panjang, terutama jika ditempuh lewat jalur darat dari Bali. Berikut panduan perjalanan menuju Teluk Saleh dari Bali.

  • Terbang ke Bandara Internasional Lombok.
  • Lanjut perjalanan darat sekitar dua jam menuju Pelabuhan Kayangan.
  • Menyeberang ke Pelabuhan Pototano, Sumbawa Barat, sekitar dua jam perjalanan laut.
  • Setibanya di Pototano, lanjut perjalanan darat dua jam menuju Sumbawa Besar.

Kebanyakan wisatawan menginap semalam di Sumbawa Besar sebelum melanjutkan perjalanan ke Labuhan Jambu. Wisata biasanya dimulai dini hari sekitar pukul 01.00 Wita untuk mengejar matahari terbit di Teluk Saleh.

Perjalanan dari Sumbawa Besar ke Labuhan Jambu dapat ditempuh dalam dua jam, sebelum berganti ke kapal nelayan menuju lokasi kemunculan hiu paus. Sedangkan, perjalanan laut dari Labuhan Jambu ke Teluk Saleh berlangsung sekitar dua jam, ditemani suasana laut yang sunyi sebelum fajar.

Meski melelahkan, banyak wisatawan yang merasa berkesan dengan pengalaman tersebut. Mereka menggambarkan momen bertemu hiu paus sebagai perpaduan antara takjub, haru, dan rasa syukur melihat keindahan alam dari jarak begitu dekat.

Estimasi Biaya Berwisata ke Teluk Saleh

Estimasi biaya yang dibutuhkan untuk berwisata ke Teluk Saleh dari Rp 800 ribu hingga Rp 1,5 juta. Estimasi tersebut untuk perjalanan dari Bali atau Lombok ke Sumbawa. Namun, detikers juga bisa memilih paket ramah kantong seharga sekitar Rp 650 ribu di Sumbawa.

Biaya tersebut sudah mendapatkan fasilitas lengkap, yakni perahu PP, pakan hiu, dokumentasi underwater, alat snorkeling, akses ke kapal bagan, air mineral, teh, dan kopi.

Etika Bertemu Hiu Paus

Saat berada di dekat hiu paus, ingatlah bahwa Anda adalah tamu di rumah mereka. Jangan menyentuh tubuh hiu paus, menghalangi pergerakannya, dan tetap jaga jarak aman. Patuhi arahan pemandu yang sudah berpengalaman dalam memastikan interaksi ramah satwa.

Etika ini bukan sekadar aturan, tetapi bentuk penghormatan. Dengan menjaga perilaku saat berinteraksi, Anda telah ikut melindungi kesejahteraan hiu paus sekaligus menjaga Teluk Saleh sebagai rumah mereka.

Interaksi ramah satwa sangat penting demi mempertahankan kesejahteraan hiu paus dan keberlanjutan ekowisata Teluk Saleh. Dengan pesona alam dan pengalaman yang ditawarkan, tak heran jika kawasan ini disebut-sebut sebagai salah satu surga bahari paling istimewa di Indonesia.



Simak Video "Video: Hiu Paus Terdampar di Pantai Cengkrong Trenggalek"

(iws/iws)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork