Pohon Tumbang Akibat Longsor Tutupi Jalan Trans Flores, Lalin Lumpuh 2 Jam

Manggarai Timur

Pohon Tumbang Akibat Longsor Tutupi Jalan Trans Flores, Lalin Lumpuh 2 Jam

Sui Suadnyana, Ambrosius Ardin - detikBali
Minggu, 26 Jan 2025 21:35 WIB
Pohon tumbang akibat longsor menutupi Jalan Trans Flores di Manggarai Timur, NTT, Minggu (26/1/2025) malam. (Istimewa)
Foto: Pohon tumbang akibat longsor menutupi Jalan Trans Flores di Manggarai Timur, NTT, Minggu (26/1/2025) malam. (Istimewa)
Manggarai Timur -

Sebuah pohon besar tumbang dan menutup Jalan Trans Flores di Tepu Nepa Bea Borong, Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (26/1/2025) malam. Pohon tersebut tumbang akibat longsor yang dipicu hujan lebat.

Kapolres Manggarai Timur, AKBP Suryanto, menyampaikan arus lalu lintas (lalin) sempat lumpuh total selama dua jam. Pohon akhirnya berhasil disingkirkan oleh petugas dari Polres Manggarai Timur dengan bantuan alat berat.

"Arus lalu lintas Trans Flores sempat lumpuh, tetapi sekarang sudah kembali lancar," ujar Suryanto. Suryanto juga turun langsung ke lokasi untuk membantu proses pembersihan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain di Tepu Nepa Bea Borong, longsor juga dilaporkan terjadi di Golo Loni. Kendaraan masih dapat melintas di lokasi tersebut, tetapi ruas jalan terancam putus jika longsor terus berlanjut.

Sebagai informasi, cuaca buruk berupa hujan lebat disertai angin kencang melanda Manggarai Timur, Manggarai, dan Manggarai Barat beberapa hari terakhir. Kondisi ini mengakibatkan longsor, pohon tumbang hingga banjir di sejumlah titik.




(hsa/nor)

Hide Ads