Seorang ibu di Tabanan, Bali, tega merantai dua anak kandungnya yang masih berusia 6 tahun dan 3 tahun di rumah pelaku Jalan Walet, Banjar Pasekan Belodan, Desa Dajan Peken, Senin (24/10/2022). Terungkap motif si ibu, Urai Dita Widyastuti (40), merantai dua anak laki-lakinya, simak pengakuan selengkapnya berikut ini.
Emosi Anak Nakal
Perempuan asal Balikpapan, Kalimantan Timur itu, mengaku emosi dengan sikap hiperaktif dua anaknya. Ia menuturkan, ingin memberi efek jera kepada dua anaknya.
"Saya kayak buntu. Emosi. Tapi niat saya itu hanya memberi efek jera. Bukan menyakiti," kata Dita saat ditanya Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya, yang datang ke Polres Tabanan, Senin (24/10/2022) malam.
Dita menjelaskan, dirinya sama sekali tidak terinspirasi apapun ketika merantai kedua anaknya. Menurutnya, perbuatan itu dilakukan secara spontan.
"Sekelebat begitu saja, Pak. Pertama saya takut-takuti kalau lama-lama tidak mau diam. Jadi tidak ada rencana. Tidak. Karena emosi," imbuhnya.
Ia juga membantah rantai yang dipakai merupakan rantai untuk mengikat binatang. Pengakuannya, rantai yang digunakan adalah rantai rumah. "Bukan. Itu rantai untuk pagar rumah," akunya.
Dita mengaku, sudah melakukan berbagai cara agar anaknya tidak nakal. Ia juga mengakui pernah memukul kedua anaknya tersebut.
"Tapi yang dirantai baru kali ini. Saya akui, perbuatan saya ini di luar batas kewajaran," sambung perempuan dari Balikpapan, Kalimantan Timur ini.
Lindungi Pacar
Tidak hanya itu, Dita juga membantah pacarnya, I Made Sulendra Suryaadmaja (34), ikut merantai kedua anaknya tersebut. Saat dicecar soal alasan di balik perlakuannya terhadap kedua anaknya, Dita pasang badan untuk pacarnya yang turut ditetapkan sebagai tersangka.
"Dia ini (tersangka Sulendra) sebetulnya tidak tahu-tahu apa-apa. Semuanya saya," ujar Dita.
Dalam momen itu, terungkap juga kalau dua anak yang dirantai pelaku ternyata anak ketiga dan keempat, sedangkan dua anaknya yang lain ada di Balikpapan. Tersangka Sulendra juga baru pindah ke Tabanan hampir dua tahun terakhir. Tempat kedua anak tersebut dirantai adalah rumah asli tersangka Sulendra yang lahir dan besar di Surabaya, Jawa Timur.
Simak Video 'Ibu Kandung dan Pacarnya Jadi Tersangka Kasus Perantai Anak di Tabanan':
(irb/hsa)