APBD 2026 Provinsi Sumatera Utara diproyeksikan berjumlah Rp 11,6 triliun. Jumlah tersebut mengalami penurunan sekitar Rp 875 miliar dibandingkan tahun sebelumnya.
Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Bobby Nasution mengatakan APBD 2026 turun karena adanya penurunan dana transfer ke daerah (TKD). Ia menyebut APBD 2026 akan fokus ke lima prioritas pembangunan yakni bidang pendidikan, kesehatan, pertanian dan ketahanan pangan, infrastruktur, serta pengembangan berbasis kawasan strategis.
"Pendapatan Pemprov Sumut tahun 2026 ditetapkan sebesar Rp 11,67 triliun, menurun sekitar Rp 875,81 miliar (6,98%) dibanding tahun sebelumnya," kata Bobby melalui keterangannya, Kamis (6/11/2025).
Bobby menyampaikan itu saat menyampaikan nota keuangan R-APBD 2026 ke DPRD Sumut, pada Rabu (6/11) kemarin. Menantu Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) itu mengatakan penurunan APBD 2026 karena ada penyesuaian TKD.
"Penurunan ini disebabkan oleh penyesuaian Transfer ke Daerah (TKD) sekitar Rp1,07 triliun (18,69%). Sementara itu, target Pendapatan Asli Daerah (PAD) ditetapkan sebesar Rp 6,96 triliun, meningkat Rp 547,76 miliar dari tahun sebelumnya," ucapnya.
Simak Video "Video: Menko AHY Ungkap 4 Prioritas Pembangunan Infrastruktur, Apa Saja?"
(astj/astj)