TPA Bakung Bandar Lampung Terbakar

Lampung

TPA Bakung Bandar Lampung Terbakar

Tommy Saputra - detikSumbagsel
Jumat, 13 Okt 2023 20:20 WIB
Kebakaran di TPA Bakung Bandar Lampung.
Foto: Tommy Saputra/detikcom
Bandar Lampung -

Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bakung, Kecamatan Teluk Betung Barat, Bandar Lampung terbakar. Hingga kini petugas masih terus berupaya memadamkan api.

Pantauan detikSumbagsel di lokasi, api terus membesar membakar ribuan ton tumpukan sampah. Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung terus berupaya memadamkan api agar tidak menyebar.

Kencangnya angin membuat api membakar tumpukan sampah dengan cepat. Petugas pemadam juga sempat menghentikan pemadaman karena kehabisan air.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Ujang (34) warga setempat mengatakan api mulai membesar pukul 17.40 WIB.

"Sudah besar tadi sebelum waktu Maghrib tadi, saya tahu itu kebakaran dari mereka yang bekerja di dalam teriak kebakaran," ujar dia kepada detikSumbagsel, Jumat (13/10/2023).

ADVERTISEMENT

Sementara, Kabid Sarpras Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandar Lampung, Heliansyah mengatakan proses pemadaman masih berlangsung. Hingga berita ini diturunkan, api belum padam.

"Ya ini masih proses pemadaman, kita juga belum tahu penyebab pastinya. Kita tunggu proses pemadaman selesai," ujar dia.




(des/des)


Hide Ads