- Cara Daftar KIP Kuliah 2026 1. Registrasi Akun 2. Verifikasi Data 3. Lengkapi Formulir 4. Pilih Jalur Seleksi 5. Verifikasi 6. Lakukan Pengecekan
- Syarat Mengikuti KIP Kuliah
- Jadwal Pembukaan KIP Kuliah 2026
- Keunggulan Program KIP Kuliah 1. Pembebasan Biaya pendidikan 2. Bantuan Biaya Hidup 3. Peluang karir lebih baik 4. Pengembangan diri dan pemikiran
- Tips Lulus KIP Kuliah 2026
Kartu Indonesia Pintar (KIP) kuliah merupakan program pemerintah untuk memberikan akses gratis ke perguruan tinggi negeri bagi mahasiswa berprestasi yang berasal dari keluarga kurang mampu. Informasi KIP Kuliah 2026 penting untuk diketahui agar bisa melakukan pendaftaran.
Dilansir laman KIP Kuliah Kemendiktisaintek, mahasiswa yang memperoleh KIP-K akan menerima bantuan selama 8 semester dengan total dana sebesar Rp 33,6 Juta untuk mahasiswa Strata 1.
Untuk mahasiswa D3 memiliki tenggat maksimal studi selama 6 semester dengan total dana sebesar Rp 25,2 juta, D2 maksimal tenggat studi selama 4 semester dan total dana sebesar Rp 16,8 juta, yang terakhir D1 dengan maksimal masa studi 2 semester serta total dana sebesar Rp 8,4 Juta.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sedangkan, untuk mahasiswa yang mengikuti program profesi seperti dokter, dokter gigi, dan dokter hewan akan memperoleh bantuan sebesar Rp 16,8 juta dan untuk profesi perawat, apoteker, dan guru akan menerima bantuan sebesar Rp 8,4 Juta.
Berikut detikSumbagsel rangkum cara mendaftar, syarat pendaftaran, keunggulan dan jadwal pendaftaran KIP-K. Yuk disimak!
Cara Daftar KIP Kuliah 2026
Untuk mendaftar program KIP Kuliah, detikers harus perhatikan beberapa langkah-langkah berikut, diantaranya:
1. Registrasi Akun
Tahap pertama yang harus dilakukan adalah melakukan registrasi akun melalui situs resmi yang bisa diakses melalui link kip-kemendibud.go.id, bisa menggunakan google, safari atau browser lain yang detikers gunakan. Setelah masuk, masukan NIK NPSN, NISN dan email aktif untuk membuat akun.
2. Verifikasi Data
Setelah melakukan registrasi, sistem akan melakukan verifikasi terhadap data detiker, apakah terdaftar melalui DTKS atau DAPODIK. Jika data yang dimasukan valid dan sesuai, detikers akan menerima nomor pendaftaran dan kode untuk mengakses portal melalui email yang digunakan untuk registrasi.
3. Lengkapi Formulir
Setelah terverifikasi, sistem akan meminta detikers untuk melakukan login ulang menggunakan nomor dan kode akses. Setelah masuk ke halaman utama, isi data lengkap dengan teliti, berikut data yang harus diisi:
- Data pribadi dan keluarga
- Informasi ekonomi
- Upload dokumen KIP/KKS/SKTM, Rapot, Surat penghasilan orang tua, foto tampak depan dan belakang rumah serta sertifikat prestasi jika memiliki.
4. Pilih Jalur Seleksi
Setelah selesai mengisi pendaftaran dan menyesuaikan data yang diminta oleh sistem, detikers harus memilih jalur masuk perguruan tinggi yang akan digunakan seperti SNBP atau SNBT. Setelah memilih, sistem akan otomatis melakukan sinkronisasi data penerimaan mahasiswa baru nasional.
5. Verifikasi
Jika dinyatakan lulus dan diterima oleh perguruan tinggi, detikers harus melakukan verifikasi berkas ekonomi, usulan nama ini akan segera dikirimkan ke Puspalapdik untuk penetapan sebagai penerima KIP Kuliah.
6. Lakukan Pengecekan
Biasanya setiap kampus memiliki peraturan tersendiri untuk penerimaan mahasiswa KIP K, lakukanlah pengecekan dan informasi secara berkala melalui universitas yang detikers pilih. Sebagai contoh UIN Raden Fatah Palembang memiliki aturan khusus seperti calon penerima bantuan harus memiliki kartu KIP secara fisik dan wajib mengikuti Mahad atau sistem asrama selama satu tahun penerimaan.
Syarat Mengikuti KIP Kuliah
Dikutip melalui laman kip-kuliah.kemendiktidaintek untuk dapat dinyatakan sebagai penerima bantuan KIP K, detikers harus terlebih dahulu memenuhi persyaratan berikut, yaitu:
- Telah dinyatakan lulus dari SMA/SMK/MA dibuktikan dengan ijazah dan maksimal siswa yang boleh mengikuti program ini paling lama dua tahun setelah lulus dari sekolah.
- Memiliki potensi dan prestasi akademik yang baik dan unggul
- Memiliki permasalahan ekonomi dibuktikan dengan dokumen resmi seperti Surat Keterangan Tidak Mampu dari lurah atau kepala desa setempat, KIP sekolah, Penerima PKH, Pegang kartu KKS, atau anak yang berasal dari panti sosial atau panti asuhan
- Telah dinyatakan lulus dan diterima ke perguruan tinggi negeri maupun swasta dengan program studi yang sudah terakreditasi A,B dan C.
Berikut dokumen yang harus diperhatikan dan dipersiapkan oleh detikers untuk mendaftar KIP K:
- KTP dan KK
- Rapor
- Ijazah
- Surat penghasilan orang tua atau SKTM
- Bukti kepemilikan KIP/KKS/PKH/DTKS
- Foto Rumah
- Sertifikat Prestasi
- Surat pernyataan sesuai permintaan kampus
Untuk yang telah mantap untuk mengikuti program ini, beberapa hal yang harus diperhatikan seperti syarat dan dokumen yang perlu dipersiapkan. Namun, jika dari salah satu syarat tidak bisa dilengkapi, detikers tidak perlu kecewa, sebab masih ada peluang untuk mengikuti beasiswa lain seperti LPDP, Beasiswa Baznas dan lain-lain.
Jadwal Pembukaan KIP Kuliah 2026
Untuk jadwal pasti pembukaan KIP K belum bisa dipastikan, bagi detikers yang ingin mendapatkan kesempatan mencoba program ini, bisa melakukan pemantauan secara berkala di sekolahan, melalui portal resmi atau informasi lain yang bisa didapatkan dari rekomendasi guru.
Sementara belum ada jadwal pasti, detikers bisa terlebih dahulu mempersiapkan berkas serta dokumen-dokumen yang diperlukan, agar saatnya program ini kembali diluncurkan detikers bisa langsung mengaksesnya.
Keunggulan Program KIP Kuliah
Ada beberapa keunggulan yang dapat diambil jika detikers mendapatkan program bantuan KIP-K selama masa perkuliahan, berikut penjelasannya:
1. Pembebasan Biaya pendidikan
Selain dibebaskan biaya pendidikan selama proses perkuliahan, program ini juga memberikan pembebasan bagi mahasiswa yang baru mau melakukan tes SNBT atau berbasis UTBK. jadi walau belum dinyatakan masuk, calon penerima sudah bisa merasakannya.
Selain itu, program ini juga mengurangi beban pendidikan yang ditanggung oleh mahasiswa, dengan adanya program ini mahasiswa tidak perlu mengambil pinjaman untuk menyelesaikan biaya pendidikan.
2. Bantuan Biaya Hidup
Mahasiswa penerima akan mendapatkan bantuan uang saku bulanan sebesar Rp 800.000 hingga Rp 1,4 Juta, nominal ditentukan tergantung dengan klaster hidup yang didasari oleh survei BPS.
Dana ini diberikan diluar dari dana ukt, mahasiswa penerima bisa menggunakan sebagai biaya makan, transportasi hingga kebutuhan akademik yang lain.
3. Peluang karir lebih baik
Dengan program ini, siswa yang memiliki impian besar dapat menggapai mimpinya serta pendidikan yang diberikan ini bisa meningkatkan kualitas SDM yang dipersiapkan pemerintah untuk memimpin bangsa di masa depan.
4. Pengembangan diri dan pemikiran
Keunggulan lainnya ialah siswa dapat memiliki pemikiran yang lebih berkembang dan berempati dengan mendapatkan kualitas pendidikan yang baik, hal ini juga bisa memutus rantai kemiskinan yang terjadi di masyarakat.
Tips Lulus KIP Kuliah 2026
Untuk lulus sebagai penerima KIP Kuliah cukup pastikan data yang diperlukan seperti NIK, NISN dan berkas lain sesuai dan tidak ada yang salah. Isilah data dengan teliti dan jujur.
Sertakan juga bukti prestasi baik non akademik atau akademik sebagai pertimbangan dan yang terakhir pilihlah program studi sesuai dengan planning serta selalu melakukan pemantauan melalui portal resmi agar tidak ketinggalan informasinya.
KIP Kuliah dapat menjadi solusi bagi calon mahasiswa. Selain membantu meringankan beban finansial mahasiswa, bantuan ini juga dapat membantu untuk memutus rantai kemiskinan yang terjadi di indonesia, salah satunya adalah dengan memberikan kesempatan pendidikan yang layak.
Itulah penjelasan yang bisa detikSumbagsel rangkum terkait beasiswa KIP K, jangan lupa cek terus secara berkala ya. Semoga bermanfaat!
Artikel ini, ditulis oleh Rhessya Putri Wulandari Tri Maris Mahasiswa Magang Prima PTKI Kementerian Agama.
(mep/mep)











































