Contoh Susunan Acara Nuzulul Quran Lengkap dengan Teks MC

Contoh Susunan Acara Nuzulul Quran Lengkap dengan Teks MC

Melati Putri Arsika - detikSumbagsel
Senin, 25 Mar 2024 23:20 WIB
Memasuki 10 hari terakhir bulan suci ramadan, banyak orang berlomba-lomba mengejar pahala. Salah satunya kala ia menyambut Nuzulul Quran. Inilah potretnya. 

Nuzulul Quran adalah peristiwa turunnya Al-Quran dalam menyempurnakan ajaran Islam sebagai petunjuk umat manusia. Momen ini diperingati saat memasuki hari ke -17 Bulan Suci Ramadan.
Foto: Ilustrasi acara Nuzulul Quran (Pradita Utama)
Palembang -

Peringatan Nuzulul Quran dilakukan umat Islam pada malam 17 Ramadan dengan berbagai acara. Karenanya sangat diperlukan rangkaian atau susunan acara bagi panitia yang hendak menggelar kegiatan peringatan tersebut.

Susunan acara Nuzulul Quran harus sesuai dengan tujuannya. Seperti diketahui, Nuzulul Quran merupakan peringatan turunnya Al-Quran yang terjadi pada 17 Ramadan. Maka dari itu, acara tersebut bertujuan untuk memperingati keagungan Allah SWT dalam menurunkan wahyunya melalui malaikat Jibril kepada Nabi Muhammad.

Berikut contoh susunan acara Nuzulul Quran lengkap dengan teks MC yang bisa menjadi pilihan umat Islam dalam membuat kegiatan.

Format Susunan Acara

Dikutip buku Bahasa Indonesia, setiap acara harus disusun secara berurutan dan menggunakan kata yang dapat dikembangkan menjadi kalimat komunikatif. Adapun formatnya sebagai berikut:

1. Pembukaan
2. Pembacaan ayat Al-Qur'an
3. Laporan Ketua Panitia
4. Sambutan (bisa lebih dari dua)
5. Kegiatan inti
6. Ramah tamah atau hiburan
7. Doa
8. Penutup

Urutan tersebut dapat berubah menyesuaikan dengan kegiatan yang dilaksanakan. Begitu juga untuk jumlah acara yang dilakukan. Perihal susunan tersebut biasanya menjadi tanggung jawab panitia acara.

Contoh Susunan Acara Nuzulul Quran

Salah satu contoh susunan acara untuk peringatan malam Nuzulul Quran dilansir Pengadilan Agama Manado sebagai berikut:

1. Pembukaan
2. Pembacaan ayat suci Al-Qur'an
3. Hikmah Nuzulul Quran
4. Sambutan
5. Doa
6. Buka puasa
7. Salat Magrib
8. Ramah tamah dan makan malam.

Contoh Teks MC Nuzulul Quran

Master of Ceremony atau MC berperan sebagai pembawa acara yang bertugas memandu kegiatan dari awal hingga selesai. Suksesnya sebuah acara menjadi tanggung jawab MC. Selengkapnya teks MC yang bisa dicontoh untuk acara Nuzulul Quran:

1. Teks MC Acara di Sekolah

Assalamu'alaikum Warahmatullah Wabarakatuh

Alhamdulillahi 'ala nikmatil iman wal islam. Asyhadu alla ilaha illallah wa asyhadu anna muhammadan abduhu wa rasuluhu. Allahumma sholli ala Muhammad, wa ala ali Sayyidina Muhammad.

Yang terhormat, Bapak/Ibu Kepala Sekolah...
Yang terhormat, Bapak/Ibu Dewan Guru....
Yang terhormat, Ustadz/Ustadzah .... Selaku penceramah yang alhamdulillah telah hadir bersama-sama kita
Serta teman-teman seperjuangan.

Mengawali kegiatan ini, marilah kita panjatkan puji serta syukur atas kehadirat Allah SWT, Tuhan yang Maha Agung, yang telah memberikan kita kesehatan dan kesempatan untuk menghadiri kegiatan dalam rangka memperingati malam Nuzulul Quran 1445 Hijriah, Rabu 27 Maret 2024.

Selawat salam mari kita kirimkan kepada baginda nabi akhir zaman, Rasulullah Muhammad SAW. Semoga dengan shalawat kita akan mendapatkan pertolongan beliau di hari kiamat nanti.

Bapak, Ibu, para tamu undangan, serta teman-teman yang berbahagia;

Pada kesempatan ini izinkanlah saya membacakan susunan acara kegiatan...........dalam rangka memperingati Nuzulul Quran 1445 Hijriah tahun 2024.

1. Pembukaan
2. Pembacaan Ayat Suci Al-Quran
3. Sambutan
4. Penampilan Nasyid/Pembacaan 99 Asmaul Husna
5. Tausiyah Islam
6. Doa
7. Penutup

Masuki acara yang pertama yaitu pembukaan. Agar kegiatan hari ini mendapat berkah marilah kita buka dengan membaca basmalah...

(Bismillahirrohmaanirrohim)

Berlanjut ke acara berikutnya yaitu pembacaan Ayat Suci Al-Quran. Dalam ini, saudara ...... akan membacakan surah .... Kepada yang bertugas, dipersilakan.

Shadaqallaahul'adziim. Semoga yang membaca dan mendengar kalam Allah tadi mendapat pahala dari Allah SWT. Aamiin ya Robbal'alamiin.

Hadirin yang berbahagia;

Kita melangkah ke acara ketiga yaitu sambutan. Sambutan akan disampaikan oleh Bapak/Ibu Kepala Sekolah ........... yang sekaligus akan membuka kegiatan peringatan Nuzulul Quran hari ini secara resmi. Kepada yang terhormat, Bapak/Ibu......disilakan.

Terima kasih atas sambutan yang disampaikan oleh Bapak/Ibu..........

Kita masuki acara keempat yaitu penampilan Pembacaan 99 Asmaul Husna yang dalam hal ini akan dibawakan oleh saudara........... . Kepadanya, disilakan.

Bapak, Ibu, serta teman-teman yang dirahmati oleh Allah SWT. Tibalah kita di acara inti, yaitu tausiyah dalam rangka memperingati peristiwa turunnya Al-Qur'an yang akan disampaikan oleh al-Ustaz....... Kepada ustaz, dipersilahkan.

Hadirin wal hadirat yang dimuliakan oleh Allah SWT.

Kita masuki acara yang terakhir yaitu doa yang mana akan disampaikan oleh Bapak/Ustaz..... kepada beliau, disilakan.

Bapak, Ibu, serta teman-teman yang berbahagia. Rangkai demi rangkai telah kita lalui dan sekarang tibalah kita di penghujung acara.

Namun sebelum saya pamit, saya selaku ..... memohon maaf atas segala kesalahan dan kepada Allah mari sama-sama kita mohon ampun.

Mari kita tutup kegiatan ini dengan membaca lafadz hamdalah.

(Alhamdulillahirobbil'alamin)

Demikian, Wabillahi taufik wal hidayah. Wassalamu'alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

2. Contoh Teks MC Acara di Masjid

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Ψ§Ω„Ω’Ψ­ΩŽΩ…Ω’Ψ―Ω Ω„ΩΩ„ΩŽΩ‘Ω‡Ω Ψ±ΩŽΨ¨ΩΩ‘ Ψ§Ω„Ω’ΨΉΩŽΨ§Ω„ΩŽΩ…ΩΩŠΩ†ΩŽΨŒ ΩˆΩŽΨ¨ΩΩ‡Ω Ω†ΩŽΨ³Ω’ΨͺΩŽΨΉΩΩŠΩ’Ω†Ω ΨΉΩŽΩ„ΩŽΩ‰ Ψ£ΩΩ…ΩΩˆΨ±Ω Ψ§Ω„Ψ―ΩΩ‘Ω†Ω’ΩŠΩŽΨ§ ΩˆΩŽΨ§Ω„Ψ―ΩΩ‘ΩŠΩ†ΩΨŒ ΩˆΩŽΨ§Ω„Ψ΅ΩŽΩ‘Ω„Ψ§ΩŽΨ©Ω ΩˆΩŽΨ§Ω„Ψ³ΩŽΩ‘Ω„Ψ§ΩŽΩ…Ω ΨΉΩŽΩ„Ω‰ΩŽ Ψ£ΩŽΨ΄Ω’Ψ±ΩŽΩΩ Ψ§Ω„Ω€Ω…ΩΨ±Ω’Ψ³ΩŽΩ„ΩΩŠΩ†ΩŽ ΩˆΩŽΨΉΩŽΩ„Ω‰ΩŽ ؒلِهِ ΩˆΩŽΨ΅ΩŽΨ­Ω’Ψ¨ΩΩ‡Ω Ψ£ΩŽΨ¬Ω’Ω€Ω…ΩŽΩ€ΨΉΩΩŠΩ†ΩŽΨŒ Ψ£ΩŽΩ…ΩŽΩ‘Ψ§ Ψ¨ΩŽΨΉΩ’Ψ―Ω

Yang kami hormati, ....
Serta bapak-bapak, ibu-ibu, dan saudara-saudari yang berbahagia.

Pertama, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT,atas rahmat dan berkah-Nya. Sehingga kita bisa berkumpul dalam rangka memperingati salah satu hari besar Islam, yakni Nuzulul Quran peristiwa turunnya Al-Qur'an.

Kedua, selawat serta salam senantiasa terlimpahkan dan tercurahkan kepada junjungan kita Nabi besar Muhammad SAW, yang telah membimbing umat manusia ke jalan yang diridhai oleh Allah SWT. Semoga kelak kita mendapatkan syafaat beliau. Aamiin yaa robbal alamin.

Hadirin hadirat, kaum muslimin muslimat yang kami hormati.

Selanjutnya atas nama Panitia Peringatan Nuzulul Quran, kami mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian hadirin, yang sudi memenuhi undangan kami, untuk bersama-sama mendengarkan ceramah agama dalam memperingati peristiwa turunnya Al-Qur'an.

Sebelum dimulainya acara, kami akan bacakan susunan acara peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW sebagai berikut:

1. Pembukaan
2. Pembacaan ayat-ayat suci Al Quran
3. Sambutan ketua panitia
4. Sambutan tokoh, pejabat sesuai instansi atau tempat acara
5. Ceramah agama
6. Doa
7. Penutup

Hadirin sekalian yang saya hormati, untuk mempersingkat waktu, marilah kita buka acara Nuzulul Quran ini dengan mengucap basmalah bersama-sama. Bismillahirrahmanirrahim.

Selanjutnya mari kita dengarkan dengan seksama pembacaan ayat-ayat suci Al Quran yang akan disampaikan oleh........... , kepadanya waktu dan tempat kami berikan.

Terima kasih saudara ........... , semoga dengan bacaan Al-Qur'an tadi bermanfaat bagi yang membacanya, dan bagi kita semua yang mendengarkannya, amiin.

Hadirin kaum muslimin muslimat yang kami hormati, berikutnya adalah penyampaian sambutan-sambutan.

Untuk sambutan pertama akan disampaikan oleh Bapak/Ibu/Saudara ........... selaku ketua panitia, kami persilahkan.

Terima kasih Bapak/Ibu/Saudara ........... , semoga amalan kita pada hari ini diterima oleh Allah SWT. Aamin.

Selanjutnya, sambutan kedua akan disampaikan oleh Bapak/Ibu ...........selaku........... . Waktu dan tempat Kami berikan.

Terima kasih kepada Bapak/Ibu ........... .

Hadirin kaum muslimin muslimat yang berbahagia, tibalah kita pada acara inti, yaitu ceramah agama yang akan disampaikan oleh ustaz ........... . Kepada ustaz........... , kami persilahkan.

Demikian tadi ceramah agama yang telah kita ikuti bersama. Mudah-mudahan apa yang disampaikan dapat kita amalkan, dan bermanfaat bagi kehidupan kita di dunia maupun di akhirat kelak.

Acara selanjutnya adalah doa dan penutup. Untuk memimpin doa, kami persilahkan kepada Bapak ........... .

Demikianlah rangkaian acara peringatan Nuzulul Quran malam ini telah selesai kita ikuti bersama sampai akhir.

Atas nama panitia penyelenggara sekali lagi kami menyampaikan banyak terima kasih atas perhatiannya, dan mohon maaf jika dalam penyelenggaraan peringatan ini ada hal-hal yang kurang berkenan.

Begitu juga kami selaku pembawa acara, bila ada ucapan dan tingkah laku yang kurang berkenan di hati, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya.

Wabillahi taufik wal hidayah wa ridho wal inayah wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Itulah contoh susunan acara Nuzulul Quran dan beberapa teks MC yang bisa digunakan ketika membuat kegiatan tersebut. Semoga berguna ya detikers.




(dai/dai)


Hide Ads